GridGames.ID - Bisa dibilang, tahun ini merupakan tahunnya eSports.
Mulai dari meluasnya jangkauan eSports sampai masuk ke cabang olahraga Asian Games 2018 sampai semakin banyaknya game-game yang masuk ke ranah eSports.
Kalau pada awalnya kebanyakan game bermain hanya untuk bersenang-senang, mengisi waktu luang atau melepas penat.
Kini nggak sedikit para gamer yang grinding untuk menjadi atlet eSports atau gamer profesional.
Baca Juga : Selain Reza Arap, Ini Daftar Youtuber Gaming Berpengaruh di Indonesia
Nah, untuk menjadi atlet eSports itu nggak mudah, sob. Nggak cuma mengandalkan skill dalam bermain game, namun masih ada lagi yang lebih penting, yaitu mencari pengalaman dan jam terbang.
Maksud dari jam terbang di sini adalah seberapa banyak kamu sudah mengikuti kompetisi game yang kamu mainkan.
Nah, buat kamu yang punya impian atau pengen banget jadi atlet eSports tapi bingung harus memulai dari apa dan gimana caranya.
Ada baiknya, kalian simak 5 tips ini dulu nih sob. Yuk, simak!
1. Jangan tunggu siap
Seperti yang dibilang di atas, salah satu tahap pertama untuk menjadi atlet eSport adalah perbanyak jam terbang.
Hal ini sangat penting karena kebanyakan tim-tim profesional di luar sana menilai jam terbang dari pemain yang akan mereka rekrut.
Dengan begini, kalau kamu terus menunggu sampai kamu siap atau sampai kamu jago.
Mau sampai kapan, sob? Nggak ada salahnya untuk mencoba dan terus mencoba sampai akhirnya kamu bisa menduduki posisi pertama dan dikenal banyak orang.
Karena, pada dasarnya dalam bermain game, kita harus sering-sering belajar dan berkembang dari kekalahan.
2. Nggak cuma mengandalkan mekanik dan skill
Sebagian gamer, hanya menggunakan mekanik dan skill mereka sebagai tumpuan untuk menguasai game. Sebenarnya ada yang kurang sob, yaitu game sense.
Sebenarnya game sense nggak bisa diartikan dalam satu kalimat saja.
Tapi secara singkatnya, game sense adalah insting di mana kamu bisa tau apa yang akan terjadi sebelum itu terjadi dan mengetahui bagaimana cara mengatasinya.
Hal ini merupakan sesuatu yang dimiliki para pro player dan banyak banget orang yang ingin memiliki skill ini.
Kalau kamu mau memiliki game sense, hal yang perlu kamu lakukan adalah memperhatikan segala sesuatu di game yang kamu mainkan.
Baca Juga : Mau Savage dengan Lunox? Cobain Build Item Terbaik untuk Lunox Ini
3. Komitmen
Sama seperti pekerjaan lain, untuk atlet eSport juga membutuhkan sebuah komitmen yang kuat. Komitmen untuk terus berlatih di atas rata-rata pemain casual merupakan salah satu contoh yang paling sering kita lihat.
Selain itu kamu pun harus berkomitmen penuh dengan game yang saat ini sedang kamu geluti ini, sob. Semisalnya kamu main Mobile Legends. Kamu harus punya komitmen yang ditambah ambisius gimana caranya kamu bisa mencapai Mythical Glory.
4. Pilih game sesuai passion
Tips yang satu ini sepertinya nggak cuma bisa digunakan untuk kamu yang ingin jadi atlet eSport, melainkan untuk segala pekerjaan atau impian apapun.
Intinya, kalau kamu sudah memiliki passion dalam game itu dan kamu die hard banget di sana.
5. Mulai lah dengan tim yang berisi teman-temanmu
Yang namanya mulai bukanlah sesuatu yang mudah nggak semuanya pasti berjalan mulus. Untuk itulah, kita membutuhkan teman untuk berkembang bersama-sama.
Kamu bisa memulai karir eSport kamu dengan membuat tim yang beranggotakan teman-teman kamu, mau itu teman di game saja atau teman di sekolah maupun kampus.
Setelah kamu memiliki tim dan sudah kompak, baru deh kamu dan tim kamu turut komitmen dan terus belajar setiap kali kalah.
Karena pada dasarnya dalam bermain itu nggak ada kata kalah sob, yang ada adalah belajar.