AOV International Championship 2018 Berhasil Mencatat Rekor Baru

Selasa, 09 Oktober 2018 | 21:15
Garena AOV Indonesia

AOV International Championship 2018

GridGames.ID - Arena Of Valor (AOV) kembali menghadirkan kompetisi internasional yaitu AOV International Championship (AIC) 2018 dengan tema "Break The Boundary" yang akan dilaksanakan pada tanggal 23 November - 16 Desember 2018 di Bangkok, Thailand.

AIC resmi mencatatkan rekor baru di dunia turnamen mobile MOBA eSport dengan total hadiah senilai USD 600 ribu atau setara dengan 9,1 milyar rupiah. Wow!

Dikarenakan AIC resmi mencatat rekor baru di dunia turnamen MOBA eSport tersebut, AIC tahun ini menjadi AIC yang spesial, lho.

Baca Juga : AOV Meraih Rekor Dunia Kategori Nobar Mobile Game di Lokasi Terbanyak

Turnamen internasional ini menghadirkan 16 tim terbaik dari 11 region di seluruh dunia yang berkumpul di Ho Chi Minh, Vietnam, untuk menjalankan Bootcamp.

Garena AOV Indonesia akan mengadakan turnamen AIC 2018 Qualifiers yang nantinya mempertarungkan 4 tim teratas dari ASL Season 2 dipertengahan musim dan 4 tim semifinalis dari ANC Season 2 guna menentukan tim perwakilan Indonesia.

Dikutip dari press release Garena AOV Indonesia, saat ini ANC Season 2 City Qualifier sedang berlangsung dan masih membuka pendaftaran untuk kota Pekanbaru, Depok, Bekasi, Karawang, Surabaya, Balikpapan, Batam, Lampung, Tangerang, Bogor, Banjarmasin, Makassar dan Semarang.

Baca Juga : Jago Buat Content di Social Media? Ikut AOV Future Star Yuk!

Buat kalian yang merasa jago main AOV, kalian juga bisa mengikuti kompetisi ini melalui pendaftaran di aov.co.id/anc.

Menangkan turnamen offline di kota kalian dan jadilah perwakilan Indonesia di AOV International Championship 2018.

Sebelumnya AOV telah sukses menggelar turnamen AOV World Cup 2018 di Los Angeles, Amerika Serikat pada bulan Juli kemarin.

Tag

Editor : Rian Sidik