Terungkap! Ini 5 Perubahan Tampilan dan Nama Hero Mobile Legends

Rabu, 10 Oktober 2018 | 21:05
GridGames.ID

Perubahan Choi, Hero Fighter Mobile Legends

GridGames.ID - Mobile Legends banyak melakukan reworked pada hero-heronya. Nggak hanya skill saja yang diubah, melainkan penampilannya.

Hal ini disebabkan karena tampilan yang kurang bagus sehingga tidak terlalu laku untuk dipilih para player.

Jadi, siapa aja hero yang akhirnya punya tampang serta tampilan baru di Mobile Legends? Langsung cek aja, nih, guys.

1. Alucard

GridGames.ID
GridGames.ID

Perubahan Alucard, Hero Fighter Mobile Legends

Baca Juga : Keren! 5 Hero Mobile Legends Ini jadi GG setelah Kena Reworked

Tahukah kalian? Nama sebelum Alucard adalah Dante. Hal ini dikarenakan Moonton mendapat pelanggaran hak cipta di game lain hingga akhirnya diubah namanya menjadi Alucard.

Tampilan Alucard pun berbeda dimana dahulu dengan kostum berwarna merah dan rambut gondrong putih.

Namun sekarang, Alucard jauh lebih tampan dengan model rambut yang cocok dan kostum berwarna biru.

2. Alice

GridGames.ID
GridGames.ID

Perubahan Alice, Hero Mage Mobile Legends

Perubahan mage satu ini juga terlihat berbeda dimana Alice dahulu menggunakan rambut berwarna ungu dengan mahkotanya.

Sekarang, Alice mengganti rambut berponi dengan warna putih dan dipadu dengan tanduk layaknya Iblis. Selain itu, kostum Alice diubah menjadi nuansa gelap.

3. Chou

GridGames.ID
GridGames.ID

Perubahan Choi, Hero Fighter Mobile Legends

Chou, Fighter Mobile Legends ini mengalami reworked pada kostum dan rambutnya.

Logo pada baju Chou yang sekarang pun diubah menjadi tulisan Mobile Legends Bang Bang.

Baca Juga : Meski Dirework dalam Update Mobile Legends, 5 Hero Ini Jarang Dipick

4. Zilong

GridGames.ID
GridGames.ID

Perubahan Zilong, Hero Fighter Mobile Legends

Apakah kalian ingat dengan nama Yun-Zhao? Betul. Itu adalah nama sebelum Zilong. Kasusnya sama seperti Alucard dimana Moontoon mendapatkan pelanggaran hak cipta.

Perubahan Zilong juga 100% berubah pada kostumnya dan terlihat lebih elegan.

5. Eudora

GridGames.ID
GridGames.ID

Perubahan Eudora, Hero Mage Mobile Legends

Mage berkekuatan listrik ini terlihat sangat berbeda perubahannya. Kostum Eudora dirubah total dan terlihat lebih sopan pada perubahan saat ini.

Mata Eudora pun terlihat lebih kuat tanpa adanya bola mata seperti tampilan sebelumnya.

Gimana guys, perubahan hero-hero di atas menurut kalian? Jadi lebih GG atau nggak?

Tag

Editor : Rian Sidik