Berikut penjelasan dari skill-skill yang dimiliki oleh Vyana :
Fight Assistance (Pasif)
Ketika tim kamu berada di dekat Ksatriya Vyana dan menggunakan skill-nya, maka Vyana akan mendapatkan poin pertolongan pertama yang bisa dikumpulkan sebanyak 10 tumpukan.
Ketika Vyana menggunakan skill, setiap tumpukan yang dikumpulkan terpakai untuk memulihkan 200 (+80% AP) HP semua tim yang berada di dekatnya.
Beyond Reach (Skill 1)
Ketika Ksatriya Vyana terbang mundur, akan mengakibatkan 300 (+80% AP) magical damage di dalam target arahan dan mengurangi -30% kecepatan lawan selama 5 detik.
Baca Juga: 6 Role Ksatriya di Game MOBA Lokapala yang Wajib Kamu Ketahui
Welcome Aboard (Skill 2)
Ketika Ksatriya Vyana membuka pintu pesawat untuk 1 detik dan memasukkan timnya di sekitar dalam kabin selama 6 detik, maka akan memberikan dampak 200 (+80% AP) magical damage.
Selain itu, Ksatriya ini mampu mengurangi kecepatan musuh sebesar -30% ketika berada di dalam areanya selama 5 detik.
Tim yang terhisap oleh Ksatriya ini maka nggak akan bisa bisa menjadi target musuh dan tim tersebut akan mendapatkan tambahan kecepatan 30% selama 5 detik pada saat meninggalkan kabin.
Baca Juga: Wajib Tau! 5 Ksatriya Lokapala yang Wajib Dikuasai Oleh Pemula