Follow Us

Duh, 4 Game Ini Gagal Hadir di Tahun 2021 karena Pandemi Covid-19!

Gama Prabowo - Sabtu, 03 April 2021 | 12:00
Game The Lord of The Rings: Gollum
Daedalic Entertainment

Game The Lord of The Rings: Gollum

GridGames.ID - Pandemi Covid-19 yang berlangsung sejak awal 2020 berdampak besar terhadap proses pengembangan game-game baru.

Beberapa pengembang game terpaksa menunda penuntasan game-game terbarunya karena situasi pandemi Covid-19.

Berikut tim Grid Games rangkumkan 5 game yang gagal hadir di tahun 2021 karena pandemi Covid-19.

Baca Juga: Dampak Pandemi, BioWare dan EA Resmi Batalkan Pengembangan Anthem 2.0

1. The Lord of The Rings: Gollum

Daedalic Entertainment sebagai pengembang game The Lord of The Rings: Gollum mengungkapkan bahwa peluncuran game ini akan ditunda hingga tahun 2022 mendatang.

Pada awalnya, Daedelic Entertainment telah berusaha seoptimal mungkin untuk meluncurkan The Lord of The Rings: Gollum pada awal 2021.

Namun, karena pengembangan game yang tak kunjung usai, mereka memutuskan untuk menunda game ini demi kebaikan bersama.

Baca Juga: Di Tengah Pandemi, MPL ID S7 Digelar Offline Dengan Mematuhi Protokol Kesehatan

2. Gran Turismo 7

Pada Februari lalu, Sony mengkonfirmasi bahwa game sport racing Gran Turismo 7 akan ditunda hingga tahun 2022. Sony mengungkapkan bahwa penundaan peluncuran Gran Turismo 7 berkaitan dengan situasi krisis pandemi yang menyulitkan pengembangan game. Namun, Sony masih merasa optimis bahwa pengembangan game Gran Turismo 7 akan berjalan lancar pada akhir tahun 2021 dan nantinya akan dirilis pada 2022.

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

The King Of Fighters Allstar Hadirkan Hero Dari The Seven Deadly Sins

Among Us Rilis Mainan Boneka Secara Resmi, Punya Warna Lucu!

PlayStation Asia Hadirkan 4 Game Gratis di PS Plus April 2021

Bottle On Fire, Genflix Aerowolf Taklukan ONIC Esports di MPL ID S7

Line Rangers Umumkan Kolaborasi Spesial Dengan Serial Crayon Shinchan

Latest

Sky: Children of the Light Terbang ke PC Melalui Platform Steam
PUBG MOBILE Jalin Kolaborasi dengan SPY×FAMILY. Battle Royale Kok Mata-mata?
Game Moonlight Blade M Masuki Tahap CBT. Hanya untuk 4000 Pendaftar!
Nimo Gala Global Bersama Tarisland Sukses Menggebrak Pasar Asia Tenggara

Popular

Tag Popular