Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Pengguna Bisa Tautkan Akun PlayStation Network dan Steam, Ada Hadiahnya!

Maulani Mulianingsih - Senin, 10 Oktober 2022 | 15:00
Menautkan Akun PlayStation dan Steam
whatifgaming.com

Menautkan Akun PlayStation dan Steam

GridGames.ID -Minggu ini, pengguna PlayStation dapat menggunakan opsi untuk bermain dengan layar terpisah dan pengguna PlayStation juga dapat menyertakan aplikasi tambahan yang selama ini banyak diminta.

Kamu mungkin pernah mendengar tentang sistem PlayStation Stars, program loyalitas baru yang ditayangkan di Asia, Amerika Utara dan Amerika Selatan, Australia, Eropa dan Selandia baru yang kini akan bergabung pada 13 Oktober.

Sistem PlayStation Stars akan memberi pengguna kesempatan untuk mendapatkan dana dari PSN Wallet, dengan PlayStation Stars pengguna dapat mengumpulkan poin dari berbagai aktivitas yang telah disediakan.

Baca Juga: Daftar Game Gratis PlayStation Plus Oktober 2022, Ada Hot Wheels!

Dilansir dari gamingbible.co.uk, pembaruan terakhir dari PlayStation mengonfirmasi bahwa pengguna dapat menautkan akun PlayStation Network dan Steam untuk membuka kunci bonus.

Game pertama yang memanfaatkan fitur ini adalah Marvel’s Spider-Man yang baru saja merilis port PC-nya.

Pengguna yang menautkan akun PSN dan Steam dapat membuka kunci gadget Resilient Suit dan Concussive Blast serta dua poin keterampilan pada game Marvel’s Spider-Man.

Baca Juga: Hogwarts Legacy Rilis Trailer Baru, Tampilkan Quest di Hogsmeade

PlayStation mengatakan, tautkan akun Steam ke PlayStation Network untuk menerima pembukaan kunci di game PlayStation Studios.

Selain itu, setelah menautkan kamu juga dapat menerima pembaruan, dan penawaran terbaru dari game PlayStation Studios di PC atau PlayStation.

Kamu dapat melihat fitur baru ini lebih lanjut pada rilis port mendatang, seperti Uncharted: Legacy of Thieves, The Last of Us Part I, dan Marvel's Spider-Man: Miles Morales, meskipun belum ada yang dikonfirmasi. (*)

Source : gamingbible.co.uk

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x