Aby, Pemuda 15 Tahun Jadi Jawara MPL Piala Presiden Esports 2020

Selasa, 04 Februari 2020 | 23:22
Bola.com

Aby Ramadhan (kanan) bersama CEO Mobile Premier League (MPL) Indonesia, Joe Wadakethalakal

GridGames.id – Akhirnya ada wakil Indonesia yang menjadi juara di Piala Presiden Esports 2020.

Wakil Indonesia, Aby Ramadhan sukses jadi jawara di cabang Mobile Premier League (MPL) Piala Presiden Esports 2020.

Aby menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang jadi juara di Piala Presiden Esports 2020.

Baca Juga: I Made Gugur, Vietnam Jawara PES Piala Presiden Esports 2020

Sebab di cabang Free Fire dan PES, juara berasal dari Vietnam.

Digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan, pada 1 hingga 2 Februari 2020, Piala Presiden Esports 2020 menggelar 3 cabang: Free Fire, MPL, dan PES.

Pemuda asal Rawamangun ini sukses menjadi jawara setelah mengalahkan Miftakhul Fajar di Grand Dinal.

Aby sukses menekuk Fajar dengan skor telak, 3-1.

Untuk mencapai Grand Final, Aby harus bersaing dengan 50 ribu peserta lainnya sejak November 2019 silam.

Cabang MPL pertama kalinya digelar untuk Piala Presiden Esports 2020.

Pendaftaran telah dibuka sejak November 2019 silam dan tercatat ada lebih dari 50 ribu peserta yang mendaftar.

Baca Juga: Final Piala Presiden Esports 2020 Akan Pertandingkan Game Lokal

Jumlah pendaftar tersebut membuat MPL menjadi turnamen perseorangan dengan jumlah pendaftar terbanyak di Indonesia, seperti dikutip dari Bola.

Sebelum lolos ke Tangerang, Aby harus melewati 3 kali tahapan seleksi.

Pertama, Turnamen Seleksi Piala Presiden Esports 2020 yang mencari 128 pemain terbaik.

Kedua, para pemenang dibagi menjadi dua tahap kualifikasi regional, timur dan barat.

Ketiga, Aby masih harus bersaing dengan 32 pemain lainnya pada Piala Presiden Esports 2020.

Dengan kemenangan yang diraih, pemuda 15 tahun ini berhak atas hadiah Rp 125 juta, cukup untuk mentraktir teman-teman sekelasnya.

Selamat, Aby!

(*)

Editor : Kama

Baca Lainnya