GridGames.id – Satu cabang olah raga di Piala Presiden Esports 2020 telah usai.
Cabang Pre Evolution Soccer (PES) telah menghasilkan seorang pemenang pasca pertandingan selama 2 hari.
Sayangnya, bukan pemain asal Indonesia yang menjadi jawara.
Baca Juga: Final Piala Presiden Esports 2020 Akan Pertandingkan Game Lokal
Pemain asal Vietnam, Nguyen Tuanh Anh dinobatkan sebagai juara pertama cabang PES Piala Presiden Esports 2020.
Nguyen berhasil menjadi juara setelah mengalahkan rekan senegaranya, Do Trung Tuan.
Di Grand Final, Do Trung Tuan, menggunakan Bayern Muenchen, sementara Nguyen Tuanh Anh menggunakan Manchester United.
Nguyen sukses menyelesaikan pertandingan melalui babak perpanjangan waktu dengan skor akhir 2-1.
Padahal, Nguyen sempat tertinggal di babak pertama.
Lalu bagaimana dengan para pemain Indonesia?