Kacau! Pemerintah India dan Pakistan Blokir Dua Game Online Ini

Sabtu, 04 Juli 2020 | 14:30
http://dpbbmggmu.blogspot.com/2018/02/kumpulan-gambar-mobile-legend-logo.html

Mobile Legends

GridGames.ID -Beberapa hari terakhir, linimasa diramaikan dengan konflik yang terjadi antara India dengan China.

Perseteruan tersebut disebabkan karena tewasnya 20 tentara India yang tewas setelah bentrok dengan tentara China di wilayah perbatasan.

Sengketa wilayah, disinyalir jadi penyebab memanasnya situasi antar kedua negara tersebut.

Konflik yang terjadi, ternyata tidak cuma berlaku untuk para angkatan bersenjata saja.

Baca Juga: Hyper Carry Pakai Gusion? Ketahui Dulu Nih Build Gusion Tersakit 2020

Seperti dilansir dari Kompas.com, India diketahui telah melakukan pemblokiran terhadap seluruh aplikasi buatan China.

Tercatat, ada 59 aplikasi yang kini sudah tidak bisa lagi diakses oleh masyarakat India.

Salah satu aplikasi yang termasuk di dalamnya adalah game moba paling populer saat ini, Mobile Legends: Bang Bang.

Baca Juga: Cek Nih! Build Hayabusa Mobile Legends Tersakit 2020 Versi RRQ XIN

Mengetahui hal tersebut, Moonton selaku developer langsung memberi sebuah pernyataan.

Pihaknya telah melakukan komunikasi dengan pemerintah India terkait pemblokiran tersebut.

"At the moment, we are actievely working with the Indian government on this mater and we will keep updating our progress on our official Facebook page."

Baca Juga: Simak! Tips Dan Trik Cara Rotasi Yang Benar di Game PUBG Mobile

Sementara itu, pemblokiran game online juga terjadi di negara lain, yaitu Pakistan.

Lain halnya dengan India yang memblokir Mobile Legends, negara seribu cahaya ini menghentikan akses terhadap game PUBG mobile.

Menurut laporan Republic World, pemblokiran yang dilakukan pemerintah Pakistan disebabkan karena adanya perilaku adiktif dari para pemain di sana, khususnya anak muda.

Pemerintah menerima banyak laporan negatif terkait keberadaan game tersebut di sana.

PUBG Mobile dianggap mempromosikan perilaku anak yang tidak baik saat sedang bermain.

Bahkan, disebutkan bahwa terdapat seorang pemuda berusia 16 tahun yang bunuh diri karena tidak bisa menyelesaikan misi dalam game tersebut.

Baca Juga: Wajib Tau! 5 Tempat Looting Terbaik di Vikendi Season 13 PUBG Mobile

Saat ini, pemerintah masih mendalami adanya dugaan kasus bunuh diri yang dikaitkan dengan game PUBG mobile.

Untuk itu, demi mencegah hal-hal yang tak diinginkan, pemerintah melakukan pemblokiran sementara terhadap game tersebut. (*)

Baca Juga: Wajib Tau! Ini Dia 5 Tempat Looting Terbaik di Map Miramar Madness

Tag

Editor : Amalia Septiyani