Microsoft: Kontroler Xbox Series X Kompatibel Dengan iOS dan Android

Selasa, 04 Agustus 2020 | 19:00
Gamespot

Xbox Series X

GridGames.ID -Seakan multifungsi dan bisa digunakan pada semua platform, Microsoft baru saja mengkonfirmasi bahwa kontroler Xbox Series X akan kompatibel dengan platform iOS dan Android.

Walaupun bukan berita yang mengejutkan, namun pendekatan ini berguna juga untuk layanan Game Pass yang populer.

Baca Juga:Bocor! Pesan Berindikasi Pre Order Xbox Series X Tersebar Luas

Jikakalian belum mengenalnya, Game Pass adalah layanan berlangganan yang memberikan gamers akses ke daftar game Xbox yang didukung, termasuk game eksklusif.

Xbox
Xbox

Xbox Game Pass

Ada juga layanan Game Pass Ultimate yang mencakup Xbox Gold.

Layanan tersebut memberikan gamers bermain online dan menerima game baru setiap bulan.

Selain layanan tersebut, baru-baru ini juga telah diumumkan bahwa layanan streaming game Microsoft, xCloud, akan digabung dengan layanan Game Pass Ultimate.

Kerennya, layanan fitur xCloud akan memungkinkan para gamer bermain game Xbox di platform mobile.

Baca Juga: Harga Game Ubisoft di PS5 dan Xbox Series X Nggak Akan Naik, Tapi..

Awalnya 'Game Pass' sendiri memiliki nama 'Xbox Game Pass' sebelum diganti pada akhir pekan lalu, melihat kenyataan bahwa Game Pass sekarang memang tersedia di PC juga.

Windows Central
Windows Central

Xbox Series S (Lockhart)

Microsoft juga telah mengumumkan bahwa semua kontroler Xbox One resmi, termasuk kontroler adaptif dan elit, bisa digunakan pada konsol Series X.

Hal tersebut mengikuti berita bahwa kontroler PS4 tidak akan kompatibel dengan game PS5.

Namun, masih bisa digunakan di PS5 untuk bermain game PS4.

Baca Juga: PlayStation Beri Jawaban Aksesoris yang Kompatibel dengan PS5

Gimana guys? Kalian berpihak ke tim mana nih? Playstation 5 atau Xbox Series X?

Tuliskan pendapat kalian melalui kolom komentar di bawah ya! (*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya