Terungkap! Inilah Cara Mengetahui Game PS4 yang Bisa Diupgrade ke PS5

Selasa, 15 September 2020 | 15:30
Push Square

Ilustrasi Game PS5

GridGames.ID -Hadirnya konsol baru, tentu diikuti pula oleh deretan game yang akan tersedia di dalamnya.

Seperti PlayStation 5 misalnya, sejak diumumkan beberapa waktu lalu, sejumlah developer juga turut mengumumkan ketersediaan gamenya di konsol tersebut.

Sembari menunggu kehadiran PlayStation 5, para developer merilis game barunya di PlayStation 4.

Beberapa game yang dirilis di PlayStation 4 memiliki fitur yang membuat game tersebut bisa diupgrade ke versi PlayStation 5.

Baca Juga: PlayStation 5 Showcase Bakal Digelar Sebentar Lagi, Catat Tanggalnya!

Hal tersebut, tentu memudahkan pengguna karena jadi lebih efisien, ketimbang harus membeli lagi game PlayStation 5.

Namun, saking banyaknya judul game yang akan tersedia di konsol tersebut, tentu akan sulit menghafal game apa saja yang bisa diupgrade.

Beruntung, para developer memberi kemudahan agar pengguna bisa mengetahui game baru yang bisa diupgrade dan tidak.

Baru-baru ini, seorang leaker anonim bernama Wario64, membeberakan cara developer memberi tanda terkait hal tersebut.

Baca Juga: Goks! PS 5 dan Aksesoris Berbalut Emas 24K Beredar di Pasaran

Dalam unggahan di akun Twitter pribadinya, Wario64 membagikan sebuah gambar cover dari salah satu game PlayStation 4 berjudul "Immortals Fenyx Rising".

Pada bagian bawahnya, tertera sebuah tulisan yang berbunyi PS5 Upgrade Available.

Dari situ, pengguna tentu bisa mengetahui bahwa game tersebut memiliki kapasitas untuk diupgrade ke versi PS5.

Baca Juga: Bocoran Rumor Event Terbaru PS5 dan Kemunculan Game Horor Eksklusif

Meski sederhana, hal itu sangat membantu pengguna ketimbang harus menghafal judul game apa saja yang bisa diupgrade.

Baca Juga: Sony Buka PO PS5, Indonesia Bisa Ikutan Pesan Tapi Ada Syaratnya

PlayStation 5 sendiri saat ini masih belum diketahui kapan akan dirilis dan berapa harganya.

Namun, sebentar lagi Sony akan menggelar event terbaru PlayStation 5 pada 17 September 2020 waktu Indonesia pukul 03.00 dini hari.

Bisa jadi, pada event tersebut, kamu bisa menemukan jawaban dari harga dan tanggal rilisnya. (*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya