Humble Store Turut Ramaikan Halloween Sale Dengan Diskon Sampai 90%

Selasa, 27 Oktober 2020 | 18:00
4A Games

Metro Exodus

GridGames.ID - Sebelumnya GridGames udah ngasih tau Halloween Sale yang digelar oleh Sony di PlayStation Store.

Tapi, seperti yang kamu tau, itu hanya untuk para pemain konsol PlayStation 4 aja.

Nah, Halloween Sale yang satu untuk para pengguna PC nih guys, namun bukan Steam yang gelar, melainkan Humble Store.

Baca Juga:BTR Ryzen Dinobatkan Sebagai Best Rusher PMPL SEA Finals Season 2

Kalau ditanya, Steam pastinya akan gelar Halloween Sale seperti tahun-tahun berikutnya.

Namun biasanya, marketplace game itu biasanya melontarkan diskon besar-besaran sekitar tanggal 29 Oktober menjelang Halloween.

Tenang aja, penawaran yang ditawarkan Humble Store nggak kalah menarik kok ketimbang Steam Sale.

Karena diskonnya mencapai 90% untuk game yang menyeramkan, maupun yang nggak. Asik, kan?

Baca Juga: Beda Dengan GTA, Mencuri Mobile di Cyberpunk 2077 Butuh Skill Khusus

Hal lucu yang terjadi di Humble Store ini adalah Fear 2: Project Origin dan Fear 3 sama-sama dapat potongan 75%, sedangkan seri pertamanya, Fear nggak diskon sama sekali. Kenapa ya?

Namun nggak perlu takut, kalau kamu pecinta seri Fear dan mau mainin semuanya, Fear Complete Pack turut mendapatkan diskon sebesar 80%.

Jadi secara nggak langsung, kamu bisa dapetin tiga game Fear dengan harga lebih mahal Rp 15,000 dari Fear pertama. Sungguh aneh.

Baca Juga: Fortnite Rilis Papercraft Topeng Keren Bertema Event Fortnitemares!

Oh iya, selain Fear, ada beberapa games yang menarik perhatian GridGames di Humble Halloween Sale ini:

- Metro Exodus Gold Edition: $22 - Carrion: $15 - Barotrauma: $15- Plague Inc. Evolved: $6- Darkest Dungeon: $6

Baca Juga: Demon's Souls Remake PS5 Sebentar Lagi Bakal Dirilis, Pay to Win?

Selain yang GridGames sebutkan di atas masih banyak lagi kok guys, kamu bisa langsung cek Humble Store.

Oh iya, batas event diskon ini cuma sampai 1 November 2020 aja ya. Jangan sampai kelewat guys! (*)

Tag

Editor : Amalia Septiyani

Sumber PC Gamer