MDL S3 Week 1 Day 4: RRQ Sena Geser EVOS Icon di Puncak Klasemen

Jumat, 26 Februari 2021 | 16:45
Instagram/@mdl.indonesia

Roster RRQ Sena di MDL Season 3.

GridGames.ID -RRQ Sena akhinya sukses menggeser EVOS Icon dari singgasana klasemen MLBB Development League (MDL) Season 3.

Warlord dan kawan-kawan menang mudah atas XCN West Bandits dengan skor meyakinkan 2-0.

Tanda-tanda kemenangan RRQ Sena sudah tercium sejak awal permainan dimulai.

Baca Juga: Ini 3 Tim Debutan MDL Season 3 yang Siap Jadi Kuda Hitam Turnamen

Game pertama berjalan timpang, RRQ Sena menguasai jalannya permainan secara penuh.

Merekapun hanya butuh waktu 12 menit untuk mengunci kemenangan dengan poin 18-7.

Xoxo yang memakai Zhask dinobatkan sebagai MVP usai mencatatkan 5 kill dan 3 assist.

Baca Juga:Di Tengah Pandemi, MPL ID S7 Digelar Offline Dengan Mematuhi Protokol Kesehatan

XCN tampak masih kesulitan mengimbangin perminan RRQ Sena di game kedua.

Pasalnya, situasi yang terjadi tidak jauh berbeda dengan game sebelumnya.

RRQ Sena berhasil menang dalam waktu 13 menit dengan perolehan poin 14-7.

Kali ini, giliran Warlord yang menggunakan Luo Yi sukses menjadi MVP. Ia menorehkan 4 kill dan 7 assist pada pertandingan tersebut.

Kemenangan ini sudah cukup untuk RRQ Sena menggeser EVOS Icon di puncak klasemen MDL Season 3.

Baca Juga: Moonton Gaet .Feast Untuk Mengisi OST MPL ID S7 . MOBA Kok Indie?

RRQ Sena kini memiliki total +6 poin, disusul EVOS Icon dengan +4 poin yang masih punya tabungan game.

Satu tingkat di bawahnya, ada juara bertahan MDL Season 2, Siren Esports dengan +3 poin.

Instagram/@mdl.indonesia
Instagram/@mdl.indonesia

Klasemen MDL S3 Week 1 Day 4

Selain RRQ Sena, hari keempat di minggu pertama MDL Season 3 juga menyuguhkan petandingan lain.

Hasil lengkapnya bisa lihat gambar di bawah ini.

Instagram/@mdl.indonesia
Instagram/@mdl.indonesia

Hasil pertandingan MDL Season 3 Week 1 Day 4.

Baca Juga:MDL S3 Week 1 Day 3: RRQ Sena Tempel EVOS Icon di Puncak Klasemen

Pertandingan MDL Season 3 akan berlanjut memasuik minggu kedua yang dimulai pada Senin (1/3). (*)

Tag

Editor : Amalia Septiyani