GridGames.ID -Sejak Apple Arcade dirilis pada September 2019 lalu, jumlah game di perangkat Apple semakin meningkat dan bervariasi.
Namun, beberapa pengguna iPhone dan iPad merasa kurang leluasa dalam bermain game di Apple Arcade karena masalah on-screen controller.
Mereka cenderung menginginkan controller fisik untuk memainkan game di perangkat iPhone dan iPad mereka.
Baca Juga:Sony Umumkan Kontroler Baru untuk PS5 VR, Intip Kecanggihannya!
Jika kalian merupakan salah satu gamer yang tidak nyaman dengan on-screen controller, kalian bisa menggunakan controller PS5 atau PS4 untuk bermain game-game di perangkat Apple.
Menggunakan controller PS4 dan PS5 di perangkat iPhone dan iPad cukup mudah.
Pertama, kalian harus mengaktifkan Bluetooth perangkat controller PS5 atau PS4 dan iPhone atau iPad.
Baca Juga: Siap-Siap, Sony Segera Luncurkan Auto Chess di PS5 Secara Gratis
Untuk mengaktifkan bluetooth dicontrollerPS4 dan PS5, kalian bisa menekan dan menahan tombol berlogo PS dan tombol share di kiri atas secara bersamaan hinggacontrollerberkedip.
Setelah itu, pasangkan perangkat iPhone atau iPad kalian dengancontrollerPS4 dan PS5.
Pilih perangkat DualSense Wireless Controller di pengaturan bluetooth untuk memasangkancontrollerPS4 dan PS5 di iPhone dan iPad.
Nah, kini controller PS4 atau PS5 kalian telah bisa digunakan di perangkat iPhone/iPad.
Baca Juga: Anti Mainstream, Sony Playstation Patenkan Controller dari Pisang!
Kalian dapat menggunakan controller PS4 dan PS5 di hampir seluruh judul game populer Apple Arcade dan game konvensional di App Store.
Sebagai informasi, kalian juga bisa menggunakan controller PS4 dan PS5 di Apple TV dan Mac selama perangkat kalian menjalankan tvOS 14.5 dan macOS Big Sur 11.3.
Bagi kalian yang terdaftar di program uji coba beta publik iOS 14.5, kalian juga bisa melakukan penyesuaiancontrollersesuai dengan kenyamanan pribadi.
Melansir dariiMore.com, pengguna dapat mengubah seluruh fungsi tombol dengan pengaturanfeedback, menonaktifkan fiturscreenshots, dan menonaktifkan video klip.
Kalian bisa melakukan penyesuaian controller ini melalui Settings - General - Game Controller.
Baca Juga: Bingung Pilih Google Stadia atau Apple Arcade? Perhatikan 3 Hal Ini!
Jangan sungkan untuk bertanya di kolom komentar jika kalian masih merasa kesulitan untuk menghubungkan controller PS4 dan PS5 di iPhone/iPad.
Tetap ikuti Grid Games untuk tips-tips menarik speutar dunia game lainnya. (*)