Cara Main dan Register Garena Free Fire OB28 Advanced Server Mei 2021

Minggu, 16 Mei 2021 | 17:17
Garena Free Fire Indonesia

karakter Chrono di Free Fire

GridGames.ID -Pendaftaran Adcanced Server OB28 Free Fire telah dimulai dan Garena telah membuka kembali server khusus tersebut untuk melakukan uji test fitur terbaru sekali lagi.

Adcanced Server pada dasarnya adalah sebuah tempat khusus untuk menguji game dan menemukan bug yang terdapat pada versi terbaru.

Selain itu, para pemain yang mendaftar bakal mendapatkan kesempatan untuk menjadi orang yang pertama mencoba fitur dan konten terbaru yang belum muncul di server utama.

Advanced Server bakal berisi emote, senjata, hingga karakter baru yang belum muncul di server utama.

Baca Juga: Cara Main Free Fire Agar Lebih Cepat Naik Level, Gampang Banget!

Berikut cara mendaftar dan main di Server Advanced OB28 Free Fire:

1. Langkah pertama yang harus kalian lakukan adalah mengunjungi situs mendaftar Advanced Server OB28 Free Fire melalui link ini.

2. Setelah itu kalian perlu menautkan akun Facebook untuk melakukan login serta memasukan nama, email kontak dan nomor telfon.

3. Email aktivasi bakal dikirim ke email kalian, jadi kalian perlu mengecek kembali email kalian untuk mengaktifkan akun kalian.

4. Setelah kalian mengisi semua data yang diperlukan, kalian bakal diarahkan ke halaman download APK Advanced Server OB28 Free Fire.

5. Setelah kalian mengunduh file APK, kalian bisa langsung menginstall file tersebut.

Baca Juga: Detail Senjata AK yang Jadi Senjata Favorit ONIC ZXIA di Free Fire

GridGames

Advanced Server Free Fire

Perlu diingat, Advanced Server OB28 Free Fire bakal menjadi game berbeda dengan Garena Free Fire yang asli, jadi kalian nggak perlu menghapus Free Fire sebelumnya terlebih dahulu ya guys.

Advanced Server OB28 memiliki ukuran file setidaknya sebesar 1GB, jadi kalian perlu meluangkan space memori terlebih dahulu.

Server khusus ini dibuka mulai dari tanggal 18 Mei hingga 24 Mei mendatang.

Oh iya, setelah kalian menemukan bug dalam server khusus ini, kalian bisa mengirim bug tersebut ke Garena dan mendapatkan beragam hadiah loh guys!

Jadi, tunggu apa lagi? Buruan ikutan Advanced Server OB28 Free Fire!(*)

Baca Juga: Final Free Fire World Series 2021 Diundur, Berikut Jadwal Barunya!

Editor : Kama

Baca Lainnya