Playoff MSC 2021: BTR Alpha Tereleminasi Usai Kalah dari RSG MY

Sabtu, 12 Juni 2021 | 16:00
Instagram/@mpl.id.official

Roster RSG MY (kanan) dan roster BTR Alpha (kiri) di MSC 2021.

GridGames.ID -Perjalanan BTR Alpha di babak Playoff MSC 2021 harus berakhir.

Rippo dan kawan-kawan takluk dari wakil Malaysia, RSG MY dengan skor akhir 2-1.

BTR Alpha bermain bukan tanpa perlawanan. Mereka mampu unggul lebih dulu di game 1.

Baca Juga: BTR Rippo Pamer Taunting Ala Pegulat WWE di MSC 2021, Kocak Banget!

Tim yang identik dengan warna merah itu, turun dengan susunan roster Dreams, Kyy, Matt, Renbo, dan Rippo.

Sementara RSG MY memainkan Izanami, Kaizer, Leixia, Lolealz, dan Zacus sebagai rosternya.

Game 1

Berjalan selama 14 menit, BTR Alpha mampu menguasai jalannya pertandingan di game 1.

Mereka unggul dari berbagai aspek. Dari segi total kill misalnya, mereka unggul 18-4.

Kemudian untuk perolehan Gold, BTR Alpha mencatatkan 51,757 Gold berbanding 39,385 Gold milik RSG MY.

YouTube/MPL Indonesia

Build item game 1 Playoff MSC 2021 BTR Alpha vs RSG MY.

Baca Juga: Event Mobile Legends Selama Juni 2021, Ikuti dan Dapatkan Hadiahnya!

BTR Alpha juga sukses mengamankan 2 lord dan 1 turtle yang menjadi bukti penguasaan permainan.

Total tower yang dihancurkan pun berbanding jauh, yakni 9 tower untuk BTR Alpha dan 1 tower untuk RSG MY.

Rippo menjadi bintang di game 1. Menggunakan Gloo ia sukses mencatatkan 4 kill dan 8 assist tanpa mati.

Dengan perolehan tersebut, ia pun didapuk sebagai MVP game 1 BTR Alpha vs RSG MY.

Game 2

Sayang, BTR Alpha gagal mempertahankan penguasaan permainan dai game 2.

Mereka kesulitan mengalami perlawanan sengit anak-anak RSG MY.

Dari segi perolehan Gold, RSG MY unggul dengan 53,642 Gold berbanding 48,921 Gold untuk BTR Alpha.

YouTube/MPL Indonesia

Build item game 2 Playoff MSC 2021 BTR Alpha vs RSG MY.

Baca Juga: Kalah Beruntun di MSC 2021, Bigetron Alpha Panen Hujatan Netizen

Jumlah tower yang dihancurkan juga sangat jauh, yakni 9 berbanding 1.

RSG MY mampu mengamankan 1 lord dan dua turtle di game 2 hingga akhirnya mengantarkan mereka jadi pemenang.

Izanami yang menggunakan Pharsa dinobatkan sebagai MVP usai menorehkan 4 kill dan 5 assist.

Game 3

Di game penentuan, kedua tim bermain sangat intens. Jual beli serangan pun tak terhindarkan.

Bahkan BTR Alpha sebenarnya bisa dibilang sedikit lebih unggul dan mampu menguasai permainan.

Terlihat dari jumlah tower yang berhasil dihancurkan, yakni 9 berbanding 7.

Kemudian untuk poin kill-ya pun BTR Alpha unggul dengan perolehan 20-11.

Baca Juga: Ini Build Vale Mobile Legends Tersakit 2021, Musuh Auto Mati!

YouTube/MPL Indonesia

Build item game 3 Playoff MSC 2021 BTR Alpha vs RSG MY.

Namun sayang, di momen war terakhir mereka harus kalah setelah Renbo yang menjadi core harus terbunuh.

Situasi tersebut menguntungkan RSG MY dan langsung dimanfaatkan untuk mengunci kemenangan.

Baca Juga: Bocoran Skin Terbaru Mobile Legends Juni 2021 Beredar, Ada Banyak!

Hasil ini membuat BTR Alpha harus angkat koper dari turnamen Mobile Legends MSC 2021.

Sementara RSG MY melaju ke babak selanjutnya dan menunggu pemenang antara Execration atau Impunity KH untuk menjadi lawan. (*)

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya