Sony Dilaporkan Siap Luncurkan PSVR 2 Tahun Depan, Intip Bocorannya!

Kamis, 17 Juni 2021 | 11:00
Zone of Tech

PSVR 2

GridGames.ID -Sony nampaknya akan meluncurkan PSVR 2 mulai tahun depan.

Laporan terbaru dari Bloomberg menyebutkan bahwa Sony berencana untuk meluncurkan PSVR 2 pada musim liburan 2022.

Laporan Bloomberg juga menyertakan beberapa spesifikasi PSVR 2 yang berasal dari sumber yang mengklaim memiliki pengetahuan tentang rencana peluncuran PSVR 2.

Baca Juga: Inilah Update 10 Game Gratis PS4 dan PSVR Spesial Play At Home 2021

Headset PSVR 2 Sony dikabarkan membawa layar OLED pabrikan Samsung Display.

Hal tersebut dikarenakan layar OLED Samsung memiliki kualitas dan daya tahan yang cukup baik.

Sebagai informasi, Samsung Display merupakan produsen layar OLED terbesar di dunia, setidaknya untuk saat ini.

Tercatat, perusahaan raksasa seperti Apple juga merupakan konsumen dari Samsung Display.

Baca Juga: Cyberpunk 2077 Kembali Hadir di PS Store Setelah 6 Bulan Dibanned

Laporan dari Bloomberg juga mengungkapkan bahwa headset PSVR 2 Sony akan menampilkan layar 4K kepada penggunanya.

Selain itu, ada pula fitur eye-tracking yang mampu melacak aktivitas bola mata yang nantinya akan dimanfaatkan untuk meningkatkan pengalaman bermain game di PSVR 2.

UploadVR.com
Upload VR

Ilustrasi Headset PSVR 2

Baca Juga: Sony Berpotensi Hadapi Gugatan Hukum Atas Monopoli Game di PS Store

PSVR 2 sebenarnya telah diumumkan sejak bulan Februari lalu tak lama setelah Sony meluncurkan inovasi kontroler baru.

Senior Vice President Sony, Hideaki Nishino mengungkapkan bahwa generasi terbaru headset PSVR akan memberikan pengalaman hiburan terbaik.

Selain itu, Nishino juga menjanjikan akan ada lompatan yang besar dalam kinerja dan interaktivitas dari HeadsetPSVR 2 generasi baru.

"Pemain akan merasakanrealitas yang lebih besar dan terhanyut dalam dunia game mereka setelah memakai haeadset VR PS 5" ujar Hideaki Nishino diblog.playstation.com.

Baca Juga: Sony Umumkan Kontroler Baru untuk PS5 VR, Intip Kecanggihannya!

Headset PSVR 2 didaulat sebagai suksesor headset PSVR pertama yang tak terlalu populer.

Headset PSVR generasi pertama diterima cukup baik oleh para gamer, namun tak dapat bersaing dengan VR kelas atas seperti HTC Vive dan Oculus Rift.

Meski begitu, Sony nampaknya tetap optimis bahwa PSVR 2 nantinya akan menemui kesuksesanbesar.

Bagaimana pendapat kalian sobat GridGames,apakah PSVR 2 Sony mampu mendominasi teknologi VR?

Bagikan pendapat kalian di kolom komentar ya! (*)

Baca Juga: Razer Resmi Merilis Hammerhead True Wireless X, Gaming dengan Gaya!

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya