Sambut M4, Moonton Gelar Kompetisi Cosplay MLBB dan Countdown Party

Rabu, 14 Desember 2022 | 15:15
Moonton

Poster event kosplay Mobile Legends M4 World Championships.

GridGames.ID -Moonton akan menggelar kompetisi cosplay Mobile Legends dalam rangka menyambut gelaran M4 World Championships.

Kompetisi cosplay tersebut akan digelar dalam dua format, yakni online dan offline dengan prize pools yang berbeda.

Untuk kompetisi online total hadiahnya mencapai Rp25 juta, kemudian kompetisi offline Rp29 juta.

Nantinya kompetisi cosplay Mobile Legends dengan format offline bakal digelar pada 30 Desember 2022 di Emporium Mall Pluit, Jakarta Barat.

Adapun sosok yang menjadi jurinya adalah RianCYD (pemenang World Cosplay Summit 2022), Zai Naru (pemenang AFA Singapura), Echow (Polymanga Swiss), serta Bobocu dan Gatot Damage.

Baca Juga:Wajib Tau! Inilah Format dari Turnamen M4 World Championship

Moonton
Moonton

Poster event kosplay Mobile Legends M4 World Championships.

Selain kompetisi cosplay, Moonton juga menggelar countdown party untuk menyambut M4 World Championships.

Acaranya bakal digelar mulai 29 Desember 2022 - 1 Januari 2023 di Emporium Mall Pluit, Jakarta Barat.

Nama-nama seperti Oura, Donkey, Wann, Rekt, Xinnn, dan Jonathan Liandi akan memeriahkan acara.

Berbagai kegiatan bisa diikuti, mulai dari talk show, M4 watch party, fun match, hingga sesi meet and greet.

Baca Juga: Moonton Memenangkan Gugatan Atas Tencent, Segini Uang Denda yang Didapat

Marketing Manager Moonton, Leonardy Wu mengaku senang bisa menggelar event offline di Indonesia.

"Ini menjadi kesempatan kami untuk menyapa dan terhubung langsung dengan fans Mobile Legends dari Indonesia," ujarnya dalam keterangan tertulis yang GridGames terima, Rabu (14/12/2022).

"Kami harap bisa menjalin hubungan yang panjang dengan komunitas lewat berbagai event yang digelar," lanjutnya.

Bagi kalian yang berminat hadir bisa langsung datang ke Emporium Mall Pluit karena acaranya gratis.

Baca Juga: Hasil Group Stage, Battle Pass dan Beragam Event M4 World Championship

(*)

Editor : Randy Fauzi F

Baca Lainnya