GridGames.ID - Pada tanggal 30 Desember 2018, kontrak kerja sama antara Zepetto sebagai Developer game Point Blank dan Garena sebagai pemegang lisensi resmi game FPS nomor 1 di Indonesia Point Blank akan berakhir.
Tanggal 1 Januari 2019 nanti, PT. Zepetto Interactive Indonesia sebagai cabang perusahaan dari developer Point Blank Zepetto di Korea, akan menggantikan Garena sebagai pemegang resmi lisensi Pont Blank untuk memberikan service kepada user di Indonesia.
Para PB-ers nggak boleh bersedih karena akan ada kejutan banyak nih dalam rangka memperingati Anniversary Point Blank Indonesia ke-10. Apa aja yah kejutannya?
Baca Juga : RRQ Endeavour, Juara Bertahan di Point Blank National Championship
Nantinya Point Blank menyajikan gameplay terbaru yang belum pernah ada di game ini seperti Play Mode dengan Konsep Perang Dunia ke-2 yang dapat menggunakan kostum dan senjata tradisional.
Nggak hanya itu, akan ada mode Battle Royale yang hanya bisa dimenangkan jika memiliki kemampuan menembak dan reflek yang sangat cepat.
Zepetto juga akan mendukung secara penuh untuk pemain Point Blank Indonesia agar bisa ikut berkompetisi secara Global dalam pertandingan E-Sport. Tahapan kompetisi akan dimulai dari tingkat Asia, kemudian Eropa, dan Amerika selatan.
Selain itu, akan ada kompetisi liga-liga baru yang dapat diikuti oleh para gamer seluruh tingkatan usia yang berada di seluruh kawasan di Indonesia.
Baca Juga : RRQ Endeavour Gagal Mempertahankan Kejuaraan Ajang PBIC Tahun Ini
Mulai tanggal 1 Desember 2018, seluruh pemain Point Blank Garena dapat melakukan transfer akun melalui official website point Blank di http://www.pointblank.id.
Para PB-ers nggak perlu khawatir karena seluruh data pemain Point Blank Garena yang akan di transfer ke Point Blank Zepetto nggak akan hilang nantinya.
Dalam masa waktu perpindahan service dan akun ini, PT Zepetto Interactive Indonesia akan mengadakan Grand Launching Event dengan hadiah yang sangat luar biasa.