Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Update Terbaru Advanced Server Mobile Legends Hadirkan Hero 'Khufra'

Amalia Septiyani - Sabtu, 05 Januari 2019 | 13:15
Khufra Mobile Legends
GridGames

Khufra Mobile Legends

GridGames.ID - Di ujung Western Desert, sebuah kota kuno yang terletak tersembunyi di antara pasir, ada seorang penguasa yang terkenal bernama Khufra.

Khufra adalah hero tank dengan spesialitas Crowd Control/Initiator yang hadir seiring dengan update 1.3.42 di Advanced Server Mobile Legends.

Hero tank ini adalah seorang penguasa yang rakus, lebih dingin dari es, dan serakah sampai batas yang nggak terbatas.

Baca Juga : Siapkan Diamonds! Mobile Legends Bakal Hadirkan Skin Elite Hero Aldous

Uniknya, Khufra memiliki tangan bagai pegas yang elastis dan memiliki wajah menyeramkan bagai karakter Joker.

Dengan melihat rupa dari Khufra, pasti nggak akan mengira kalo hero ini adalah hero role tank.

Khufra memiliki skill pasif yang dapat mengaktifkan Spell Curse setiap 12 detik untuk meningkatkan jarak serangan Basic Attack berikutnya.

Khufra Mobile Legends
GridGames

Khufra Mobile Legends

Skill ini dapat memberikan Magic Damage dan HP maksimal, serta menurunkan Movement Speed musuh.

Setiap Khufra menggunakan skill untuk menyebabkan Crowd Control ke musuh, maka cooldown Spell Curse miliknya akan berkurang.

Baca Juga : Terungkap! Ini Jumlah Hero Mobile Legends yang Rilis di Tahun 2018

Ultimate miliknya pun sangat ajaib, karena bisa menarik semua musuh yang berada di sekitarnya ke depannya, lalu memberikan Physical Damage dan menurunkan Movement Speed musuh.

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

slide 4 to 6 of 15

Latest

Popular

Tag Popular

x