Follow Us

4 Hero Ini Jadi Sacred Statue di Update Terbaru Mobile Legends

Amalia Septiyani - Kamis, 18 April 2019 | 08:48
Sacred Statue Gusion
Mobile Legends

Sacred Statue Gusion

GridGames.ID - Mobile Legends: Bang Bang kembali menambahkan Sacred Statue untuk empat hero dalam game.

Empat hero tersebut adalah Eudora, Alucard, Gusion dan Zilong.

Fitur Sacred Statue sendiri hadir pada November 2018, di mana hero Tigreal adalah hero pertama yang dijadikan Sacred Statue.

Baca Juga : Apa Sebenarnya Fungsi Sacred Statue Mobile Legends? Ini Penjelasannya

Sacred Statue nggak memberikan efek apa-apa, sama seperti turret atau tower pada umumnya alias nggak ada bedanya.

Fitur ini juga nggak ada perbedaan sama sekali dalam HP maupun Attack Damage.

Hanya saja, Sacred Statue membuat tampilan turret lebih menarik untuk dilihat.

Sacred Statue Mobile Legends
Mobile Legends

Sacred Statue Mobile Legends

Hingga saat ini, terdapat 10 hero yang dijadikan Sacred Statue dan bisa kalian temukan dalam Shop Mobile Legends.

Baca Juga : Ada yang Baru di Mobile Legends, Dari Revamp Skin Hingga Sacred Statue

Empat hero ini adalah Sacred Statue terbaru yang dihadirkan pada update Mobile Legends 1.3.68.

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular