Follow Us

Pemerintah Kepulauan Malta Membuat Program Khusus untuk E-Sports

Nicolaus Prama - Kamis, 30 Mei 2019 | 21:05
Tanda tangan memorandum antara Pemerintah Kepulauan Malta dengan ESl
independent.com.mt

Tanda tangan memorandum antara Pemerintah Kepulauan Malta dengan ESl

GridGames.id – Satu lagi negara bertambah untuk terjun untuk kembangkan E-Sports.

Kali ini Kepulauan Malta ikut ambil bagian dalam perkembangan e-sports dengan membuat program yang didukung oleh pemerintah.

Memorandum ini bernama “Malta’s Vision for Video Games Development and Esports.”

Baca Juga: Gokil! Cosplayer Fortnite Ini

Memorandum ini ditandatangani langsung oleh Perdana Menteri Kepulauan Malta, Joseph Muscat dan bekerja sama dengan Electronic Sports League (ESL).

Program ini berinisiatif untuk melapangkan pertumbuhan industri E-Sports di Kepulauan Malta.

Silvio Schembri, Sekretariat Parlemen untuk Layanan Keuangan, inovasi dan digital ekonomi, menambahkan bahwa E-Sports memiliki potensi bagi perekonomian dan menumbuhkan lapangan pekerjaan baru.

Schembri menambahkan, model bisnis video game memiliki struktur yang berbeda dan membutuhkan tuntunan dari beberapa sector untuk tumbuh dan berkembang.

Menurut Schembri bahkan perlu ada inisiatif pendidikan untuk membuat pertumbuhan yang konsisten di bidang e-sports.

Baca Juga: Proyek eSports McLaren, Shadow Project Siap Mulai Season Kedua

Dalam jangka panjang, Pemerintah Malta berharap akan menjadi pusat pertumbuhan baru untuk perkembangan game dan e-sports di Mediterania dan Eropa.

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest