GridGames.id – Aktor pemeran Nick Fury dalam serial film Marvel, Samuel L. Jackson berikan kontribusi pada industry e-sports.
Ia akan bekerja dengan Team SoloMid dan Warner Bros. Picture untuk memproduksi sebuah video promosi.
Berjudul SHAFT, video promosi tersebut akan menunjukkan pengaruh dunia game pada kampanye marketing.
Baca Juga: Dua Pro Player Ini Ternyata Pernah Nge-Cheat di Fortnite World Cup
Team SoloMid (TSM) adalah organisasi e-sports berbasis di Amerika Utara yang ikut serta pada beberapa kejuaraan e-sports seperti League of Legends, Fortnit, hingga Rocket League.
Samuel L. Jackson akan berperasn sebagai John Shaft II bersama dengan pemain fortnite streamer populer dari TSM, Ali “Myth” Kabbani.
Kedua karakter tersebut akan tampil dalam sebuah scene yang menunjukkan sedang bermain Fortnite bersama.
Brad Sive, Chief Revenue Officer TSM ungkapkan bahwa organisasinya sudah mencoba menjalin komunikasi dengan beberapa studio film selama 6 bulan untuk menggarap proyek ini.
Gayung bersambut, tawaran datang saat event Electronic Entertainment Expo (E3) 2019 kemarin, TSM diberi tawaran le Warner Bros.
Baca Juga: Siap-Siap, Bos! Bakal Ada Serangan Monster Raksasa di Fortnite
Saat itu Warner Bros ungkapkan akan luar biasa bila publik mengenal sosok Myth.