Follow Us

Pro Kontra Pelatnas SEA Games 2019 Cabor eSports Mobile Legends

Amalia Septiyani - Selasa, 20 Agustus 2019 | 22:20
12 pemain yang lolos pelatnas Mobile Legends untuk SEA Games 2019
instagram/iespaorg

12 pemain yang lolos pelatnas Mobile Legends untuk SEA Games 2019

GridGames.ID - Pada 15 - 16 Agustus 2019 kemarin, Pelatnas SEA Games 2019 untuk cabang olahraga (cabor) eSports game Mobile Legends telah dilakukan di Hotel Golden Tulip, Surabaya.

Dari pelatnas tersebut, ada 12 nama dari 40 pemain terdaftar telah dipilih untuk bergabung sebagai Tim Nasional Indonesia Mobile Legends yang kemudian dibagi menjadi dua tim, yakni Timnas Indonesia A dan B.

12 nama tersebut berasal dari tim EVOS eSports, RRQ, Genflix Aerowolf, Onic eSports dan Binus.

Baca Juga: 12 Pemain yang Lolos Pelatnas Mobile Legends Untuk SEA Games 2019

Berikut daftar nama pemain Timnas Indonesia A dan B :

Timnas Indonesia A :

- Muhammad Julian Ardiansyah (Onic Udil)- Teguh Imam Firdaus (Onic Psychoo)- M. Ikhsan (RRQ Lemon)- Adriand Larsen Wong (Onic Drian)- Maxhill (Onic AntiMage)- Supriyadi Dwiputra (Genflix Watt)

Timnas Indonesia B :

- Muhammad Ridwan (Evos Wann)- Yurino Putra Angkawijaya (Evos Donkey)- Calvin (RRQ Vyn)- Gustian (Evos Rekt)- Eko Julianto (Evos Oura)- Steven Kurniawan (Genflix Marsha)

Sayangnya nama-nama di atas memiliki pro dan kontra di mata para penggemar eSports khususnya game Mobile Legends.

Sang pelatih yang juga merupakan pemain dari EVOS eSports, G, mengungkap mendapat banyak masukan dari warga net perihal pemilihan pemain yang dilakukan lewat pelatnas.

Salah satunya mengapa ada Vyn dari RRQ, mengapa bukan Tuturu atau Luminaire yang menjadi satu-satunya roster EVOS yang nggak masuk pelatnas.

G mengungkap lewat live streaming pada 17 Agustus 2019 lalu, di mana ia menjelaskan mengapa ia dan tim memilih nama-nama tersebut.

Jeremy Yulianto (kiri) dan Afrindo Valentino (kanan) dua pelatih timnas Indonesia Mobile Legends untuk Sea Games 2019
GridGames

Jeremy Yulianto (kiri) dan Afrindo Valentino (kanan) dua pelatih timnas Indonesia Mobile Legends untuk Sea Games 2019

Baca Juga: 2 Pelatih Timnas Indonesia 'Mobile Legends' untuk Sea Games 2019

Pada saat live streaming, G mengatakan bahwa Lemon memang pantas masuk timnas karena ia nggak cuma jago menggunakan hero Mage, tetapi Lemon mampu memainkan segala role.

Untuk soal mengapa harus Vyn bukannya Luminaire adalah role mereka sama.

"Luminaire sama dengan Vyn untuk role-nya, tapi kalau lebih milih bagusan Vyn karena poll heronya banyak dan komunikasinya bagus dalam tim," ungkap G.

Bahkan ada yang mempertanyakan mengapa Kido nggak ikut?

Dan G pun menjawab bahwa Kido nggak datang pelatnas.

Baca Juga: EVOS.AOV Wakilkan Indonesia di SEA Games 2019 Untuk Cabor AOV

Nggak sedikit pula yang mengungkapkan mengapa bukannya satu squad aja yang bakal jadi timnas cabor eSports Mobile Legends?

G menjawab bahwa itu sudah peraturan alias kesepakatan dari pemimpin.

Sebaiknya apapun dan siapapun yang dipilih, kita hargai saja keputusan dari yang bersangkutan.

Yang pasti kita harus dukung terus demi timnas Indonesia di SEA Games 2019 agar bisa membawa kemenangan untuk Tanah Air, yha! (*)

Editor : Grid Games

Baca Lainnya

Latest