GridGames.ID -PUBG merupakan game bergenre battle royale yang dimainkan dari kalangan remaja hingga dewasa dan mulai populer pada tahun 2017.
Terdapat update 5.2 yang sudah tersedia di Test Server.
Update tersebut memperbarui vikendi dan menambah game play serta fitur PUBG Labs.
Baca Juga: Mantab! Ini Dia Fitur Pembaruan Skill Based Rating : PUBG Labs
1. Item Spike Trap
Dengan meletakan spike trap dijalan kamu dapat merusak roda 1 kendaraan tetapi tidak mengurangi damage pada kendaraan.
Setelah spike trap diletakan kamu tidak dapat mengambil kembali dan kamu dapat menekan klik kiri ketika mobil tersebut lewat.
2. Sistem PUBG Labs
PUBG Labs adalah tempat dimana kami akan memperkenalkan fitur in-game yang sedang dalam tahap ujicoba.
Feedback dari kalian tentang test yang kamu lakukan di PUBG Labs akan berdampak baik pada komunitas dan menunjukkan prioritas kami pada player.
3. Vikendi Update
Pembersihan beberapa hal di Vikendi agar lebih memikat para sniper untuk menggunakannya dengan menambah efek terrain, meningkatkan perkotaan dan meningkatkan kecepatan blue zone.
4. Gameplay
Menambahkan fitur waypoint dengan cara Alt + Klik kanan dan meletakkan hingga 4 titik pergrup untuk membantu rencana kalian saat bertanding.(*)