Map Inferno, Train, hingga Mirage dibabat habis oleh Mousesports.
Robin Kool ‘ropz’ menjadi pemain terbaik usai bermain bak kesetanan.
Dalam 3 map tersebut, ia sukses membukukan kill terbanyak, total ia melakukan 74 kills dan 45 deaths.
Mousesports tunjukkan semangat bermain yang luar biasa.
Sempat tertatih pada ECS musim 8 bulan lalu dan nyaris tersingkir di CS:GO Asia Championship, Mousesports tidak tunjukkan penurunan performa.
Baca Juga: Kalahkan Team Liquid, Astralis Jadi Juara ECS CS:GO Musim 8 2019
Di ESL Pro League, mereka berhasil mengalahkan sederet nama tim besar seperti Evil Geniuses, Astralis, dan Fnatic.
Dengan kemenangan ini, Mousesports berhak atas hadiah sebesar $250 ribu, poin Intel Grand Slam, dan lolos ke IEM Katowice pada 2020.
Dengan kemenangan ini pula persaingan Intel Grand Slam makin ketat.
Sebab, Team Liquid, Evil Geniuses, Fnatic, Astralis, dan Mousesports masih memiliki poin yang sama: satu.
(*)