Hal tersebut mempertahankan posisi mereka di puncak klasemen sementara dengan tautan poin hanya 3 poin dengan Aerowolf.
Game ke-13
Game ke-13 nampaknya merupakan angka sial bagi Aerowolf karena mereka bermain dengan strategi yang sama dan kesalahan yang sama, tetapi hasilnya lebih buruk.
Terjepit di antara peperangan antar Kaomoji dan M1, RDK dkk hanya berhasil mendapatkan 1 kill serta harus gugur lebih awal dan harus rela bertengger di ranking 9.
Untungnya pada game ini, HPG sebagai penghuni sementara di puncak klasemen menerapkan strategi bertahan untuk main aman.
Strategi mereka menuai hasil yang menempatkan mereka di ranking 4 meski tanpa kill sama sekali dimana hasil tersebut menjaga posisi mereka tetap di puncak klasemen.
HPG begitu percaya diri sehingga mereka berani sesumbar bahwa mereka akan pulang dari Bangkok dengan cara berenang lewat laut jika mereka sampai nggak jadi juara.
Selisih poin antara HPG dan Aerowolf terpaut 6 poin, namun Kaomoji dari Jepang yang tampil garang di game ini dengan 12 kill dan WWCD langsung naik menjadi ancaman.
Begitu juga dengan M1 dari Taiwan yang tampil cukup baik hadir mengancam di posisi ketiga.
Posisi Aerowolf dengan posisi 3 sampai 7 yang hanya saling selisih 1 poin saja, membuat game ini jadi semakin menegangkan.
Artinya jika pada game berikutnya Aerowolf melakukan blunder, bisa jadi mereka terlempar ke tengah klasemen.