Mereka mengunggahnya ke dalam akun resmi media sosial twitter Call of Duty pada Rabu (4/3).
Dari cuplikan video tersebut, dapat dilihat bahwa item "Tomogunchi" ini disematkan dalam sebuah jam yang digunakan oleh setiap karakter.
Item ini bisa membantu karakter ketika sedang menjalani baku tembak dengan lawannya.
Baca Juga: Update Free Fire Bulan Maret: Hadirkan Map Kalahari dan Karakter Baru
Nantinya, "Tomogunchi" akan memperlihatkan berbagai ekspresi yang berkaitan dengan performa karakter dalam permainan.
Jika karakter membukukan catatan kill yang sedikit, maka ekspresi dari "Tomogunchi" akan terlihat sedih.
Baca Juga: Inilah 8 Tim yang Melaju Ke Grand Final Turnamen Turnamen Call of Duty Indonesia
Cara untuk mengubah ekspresi tersebut adalah dengan mendapat jumlah kill yang lebih banyak.
Secara tidak sadar, item "Tomogunchi" akan membuat pemain memiliki motivasi lebih untuk bisa mendapat kill.
Sehingga akan berdampak positif bagi pemain dan meningkatkan performa dalam permainan.
Baca Juga: Mode 'War Zone' Battle Royale Akan Sambangi COD: Modern Warfare