GridGames.ID -Kasus rasialisme yang menimpa George Floyd menggugah sejumlah pihak dari berbagai sektor untuk menyuarakan keadilan.
Industri game pun tak ketinggalan, sejak beberapa hari lalu, banyak developer yang melakukan hal sama dengan bermacam cara.
Mulai dari penundaan sejumlah event dan update, hingga mematikan server game untuk sementara.
Baca Juga:Sony Tunda Event PlayStation 5 Imbas Kegiatan Demo George Floyd
Terbaru, salah satu game olah raga basket terpopuler, NBA 2K20 juga turut serta dalam aksi tersebut.
Game yang dipublikasikan oleh 2K Sports ini memberikan pakaian bertuliskan "Black Lives Matter" secara gratis kepada para pemain.
Hal tersebut tentu merupakan salah satu bentuk dukungan untuk menumpas keadilan rasialisme yang ditunjukan NBA 2K20.
Dalam sebuah video yang diunggah oleh YouTuber bernama The Great Denski, para pemain bisa mendapatkan kaos tersebut di Swag's dalam mode My Player.
Kemudian, pemain juga dapat berkumpul dengan yang lain dan melakukan simulasi aksi demo melalui game.
Baca Juga: COD dan Madden NFL 21 Tunda Sejumlah Agenda Karena Demo George Floyd