Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

EA Sports Gratiskan No Room For Racism Item untuk Pemain FIFA 20

Randy Fauzi F - Rabu, 10 Juni 2020 | 17:45
Jersey khusus No Room For Racism FIFA 20
Premier League

Jersey khusus No Room For Racism FIFA 20

GridGames.ID -Sejak beberapa pekan terakhir, banyak developer game yang mengecam kasus rasialisme di Amerika Serikat.

Beragam cara dilakukan, mulai dari penghentian sejumlah agenda, memberi donasi pada organisasi terkait, hingga membagikan item dalam game secara gratis.

Salah satu game sepak bola paling populer di dunia, FIFA 20 juga tak mau absen menyuarakan keadlian.

Baca Juga: Setelah Ditunda, Sony Umumkan Jadwal Baru Event PlayStation 5

Electronic Arts (EA) Sports selaku developer, membagikan No Room For Racism item secara gratis.

Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk dukungan dan kampanye terhadap keadilan rasial.

No Room For Racism item sendiri terdiri dari beberapa hal, seperti jersey, badge pemain, dan stadion khusus.

Tampilan No Room For Racism Item FIFA 20 FUT
EuroGamer

Tampilan No Room For Racism Item FIFA 20 FUT

Item ini tersedia bagi para pemain FIFA 20 yang memainkan mode FIFA Ultimate Team (FUT).

Tak hanya itu, beberapa waktu lalu EA Sports telah mengumumkan akan menindak tegas pemain yang berkelakuan rasis dan toxic.

Baca Juga: Xbox Studio Double Fine Sumbang Dana Untuk Kegiatan Amal Perangi Rasisme

Sejumlah fitur seperti filter konten dan report juga sudah mendapat pembaruan.

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x