GRIDGAMES.ID- Untuk yang suka dengan dunia penerbangan pasti udah nggak asing lagi dengan game Microsoft Flight Simulator.
Game simulator menjadi pilot ini kini akan punya generasi terbaru dengan grafik yang lebih realistis dan pemandangan yang indah, berjudul Microsoft Flight Simulator 2020.
Baca Juga: Siap-Siap! Microsoft akan Umumkan Deretan Game Xbox Series X Bulan Ini
Bukan hal yang unik juga kalau setiap negara punya satu atau dua bandara besar yang masuk ke dalam game ini. Tapi kali ini Indonesia kembali masuk dengan bandara yang berbeda.
Bukan bandara besar atau internasional seperti Soekarno-Hatta atau Sultan Hasanuddin di Makassar, melainkan bandara kecil di atas gunung Papua bernama Bugala.
Bahkan bandara kecil ini disebut sebagai airstip, karena hanya merupakan landas pacu sederhana, dengan permukaan masih tanah keras berumput dan nggak punya fasilitas terminal untuk penumpang.
Sebagaimana GridGames rangkum dari KompasTekno, Bugalaga sendiri diambil dari nama kampung di Distrik Biandoga dan berada di puncak bukit setingga 1.900-an meter di atas permukaan laut.
Baca Juga: Berikan Pengalaman Off Road, MudRunner Rilis di Platform Mobile!
Lokasi yang menantang seperti landasan kecil dan pemandangan yang indah ini lah, menjadi alasan Asobo Studio memasukan Bugalaga dalam game terbaru mereka.
Airstrip Bugalaga sendiri tersedia di tiga versi game Flight Simulator 2020, baik di Standard, Deluxe atau Premium.