GridGames.ID - Kabar terbaru datang dari salah satu game mobile terpopuler di Indonesia, PUBG Mobile.
Kali ini, game yang mengusung genre Battle Royale tersebut memperkenalkan sebuah fitur baru bernama Healthy Gameplay System.
Fitur baru tersebut akanmemberikan pengalaman terbaik bagi para penggemar dan komunitas PUBG Mobile di Indonesia untuk bisa menikmati permainan yang intensif dan kompetitif secara seimbang dan bertanggung jawab.
Baca Juga: Nggak Cuma Map Livik, PUBG Mobile Hadirkan Fitur Baru di Update 0.19.0
Healthy Gameplay System sebelumnya telah diuji coba di India sejak Maret 2020 lalu dan kini resmi hadir di Indonesia.
Fitur ini berisikan pesan peringatan terkait lamanya waktu bermain dan merupakan sebuah peringatan kesehatan (health reminder) agar para pemain memberi istirahat yang cukup bagi tubuhnya.
Intinya, pihak PUBG Mobile mengajak para pemain setianya agar nggak berlebihan dalam menghabiskan waktu ketika bermain game ini.
Head of PUBG MOBILE eSports Asia Tenggara, Gaga Lie mengungkapkan, “Kami memperkenalkan sistem gameplay yang sehat di Indonesia untuk mempromosikan game yang seimbang dan bertanggung jawab, termasuk membatasi waktu bermain untuk pemain di bawah umur.”
Baca Juga: Berkolaborasi dengan Yamaha, PUBG Mobile Hadirkan 2 Kendaraan Baru
Berikut adalah tahapan dalam menggunakan fitur “Healthy Gameplay System” di PUBG Mobile:
Pada saat login untuk bermain PUBG Mobile di smartphone, fitur “Healthy Gameplay System” akan muncul dan menanyakan apakah usia calon pemain dibawah 18 tahun.