GridGames.ID -Galaxy Note20 Series merupakan salah satu perangkat terbaru Samsung yang hadir pada pertengahan tahun ini.
Terdapat sejumlah pembaruan yang dihadirkan ke dalam smartphone tersebut.
Selain tampilan desain dan fitur, S Pen di Galaxy Note20 Series juga mendapat peningkatan dari versi sebelumnya.
Baca Juga: Fitur Samsung Galaxy Note20 Series, Bisa Buat Belajar di Rumah!
Sedikit informasi, S Pen merupakan pena digital yang dikembangkan oleh Samsung.
Aksesoris tersebut sudah setia menemani seri Samsung Galaxy Note sejak pertama kali muncul.
Dari sisi spesifikasinya, S Pen di galaxy Note20 Series memiliki tingkat latensi yang cukup rendah.
Baca Juga: Menilik Perjalanan Seri Samsung Galaxy Note dari Masa ke Masa
Di Galaxy Note20 misalnya, latensi yang dihasilkan hanya berkisar di angka 26ms.
Sedangkan versi Galaxy Note20 Ultra jauh lebih rendah lagi, yaitu 9ms saja.
Tingkat latensi yang rendah tentu akan berpengaruh pada delay yang dihasilkan ketika menggoreskan 'tinta' S Pen ke permukaan laya Galaxy Note20 Series.