Masuk ke tingkat yang lebih realistis, genre Simulasi menghadirkan video game yang tercerminkan dari dunia asli.
Sederhananya, aktifitas yang kita lakukan di dunia bisa dijadikan video game dalam bentuk simulasi.
Konsepnya hampir mirip dengan kenyataan, semua faktor dalam game akan dibuat mirip dunia nyata.
Biasanya, game Simulasi akan mengarahkan gamer untuk mendirikan, membangun, hingga mengatasi masalah seperti halnya manusia berpikir.
Contoh game Simulasi yang sukses besar di pasar adalah The Sims dan Sim City.
Baca Juga: Fantasy Town Bertema Budaya Indonesia Resmi Rilis, Simak Konsepnya!
4. Role Playing Game (RPG)
"Kok RPG dimasukin kedalam daftar? Kan kompleks banget buat gamer yang pengen main game buat nyantai doang."
Tenang kita punya pemikiran yang berbeda kok, RPG sendiri sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu.
RPG menjadi salah satu genre game yang bisa dijadikan media untuk meluangkan rasa bosan kalian lho.