Selain itu efek serangan yang dihasilkan masing-masing karakter pun patut diacungi jempol.
Baca Juga: 5 Genre Game Mobile yang Cocok Dimainkan Saat Bosan Beraktifitas
Nah, yang kerennya lagi dari game ini adalah, selain para pemain bisa mainkan secara manual, Blade & Wings ini bisa dikendalikan secara otomatis lho.
Jadi, pemain bisa menggunakan mode otomatis saat sedang malas menjalankan misi, sehingga mereka tetap bisa mendapatkan hadiah dan misi yang telah diselesaikan.
Selain itu, game ini juga menghadirkan pet atau hewan peliharaan yang lucu untuk menemani pemain.
Pet ini nggak hanya akan menemani pemain, tapi juga akan ikut membantu dalam menyerang musuh yang dihadapi.
Baca Juga: Daebak! Game BTS Universe Story Masuki Masa Pra-registrasi Hari Ini
Karakter yang ada di dalam game ini juga bisa dikreasikan menggunakan aksesoris atau tertentu agar penampilannya semakin menarik.
Nah, aksesoris atau gear yang digunakan juga bisa meningkatkan kemampuan karakter para pemain lho.