Follow Us

Hari Terakhir, Ini Sederet Game yang Diskon di Steam Halloween Sale

Dio Firdaus - Senin, 02 November 2020 | 11:10
Dead By Daylight Mobile, Game horor action survival multiplayer terbaru telah dirilis
pocketgamer

Dead By Daylight Mobile, Game horor action survival multiplayer terbaru telah dirilis

GRIDGAMES.ID- Kalau ngomongin soal diskon game, pasti banyak banget yang nungguin sale dari marketplace game PC terbesar yaitu Steam.

Dari tahun ke tahun, Steam nggak hanya menyediakan segala jenis game, tapi juga sale yang gila-gilaan -yang bikin dompet makin menjerit.

Nggak terkecuali dengan Halloween Sale. Untuk kamu yang ketinggalan, diskonnya hanya sampai 2 November 2020 alias hari ini aja loh guys.

Steam Halloween Sale

Steam Halloween Sale

Ada sederet games horror dan non-horror yang dapat potongan harga dari 30 sampai 85 persen. Mulai dari Resident Evil 2, Alien Isolation sampai game yang sedang viral saat ini Phasmophobia.

Kalau kamu nggak suka dengan game horror, tenang aja guys, ada beberapa game non-horror yang dapat diskon juga kok. Contohnya seperti Control Ultimate Edition yang dapat potongan 30%.

Baca Juga: Tencent Games Rilis Sistem Baru Main Game Buat Anak di Bawah Umur!

Menurut GridGames sih, beberapa game di bawah ini yang paling menarik sih:

- Metro Last Light Redux: Rp 27.199 - Outlast: Rp 16.349- Dying Light: Rp 91.392- Dead by Daylight: Rp 54.399- Dusk: Rp 63.219- Resident Evil 2: Rp 127.999- Pacify: Rp 27.999- Little Nightmares: Rp 32.000- Subnautica: Rp 83.999

Baca Juga: Riot Games Umumkan Perilisan Ruined King: A League of Legends Story

Sekali lagi, daftar di atas itu hanya beberapa game yang ada di Steam Halloween Sale pilihan GridGames, kalau kamu merasa game yang kamu inginkan nggak ada di daftar. Langsung aja nih cek sendiri di sini ya guys.

Saran GridGames sih kamu beli aja sekarang, daripada nanti nyesel kan? Karena Steam Autumn Sale dikabarkan baru mulai pada 24 November mendatang. (*)

Source : GamesRadar

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest