GridGames.ID - Usai menggelar MPL Season 6, Moonton kembali menghadirkan turnamen Mobile Legends bergengsi, MPL Invitational (MPLI).
Sedikit berbeda dari MPLI sebelumnya, Moonton kali ini bekerja sama dengan ONE Esports dan didukung penuh oleh Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif Republik Indonesia sebagai presenting partner.
MPLI tahun ini akan mempertandingkan 20 tim Mobile Legends dari 5 negara di Asia Tenggara, yakni Indonesia, Singapura, Malaysia, Myanmar dan Filipina.
Tim-tim yang bertanding di MPLI sendiri merupakan 4 tim juara MPL Season 6 dan tim-tim besar dari beberapa regional yang akan memperebutkan total hadiah USD 100 ribu.
Baca Juga: Jadwal MPLI Week 1: Duel EVOS vs Alter Ego Tersaji pada Hari Kedua
Indonesia sendiri mengirimkan 8 tim terbaik yang akan bertarung di MPLI.
Mereka adalah RRQ Hoshi, Alter Ego, Bigetron Alpha, Onic ID, EVOS Legends, Genflix Aerowolf, AURAFIRE dan Geek Fam ID.
Kedelapan tim tersebut siap bertarung di MPLI yang akan dimulai besok, 27 November 2020.
Baca Juga: Draft MPLI: EVOS Jumpa Alter Ego, Derbi AURA dan ONIC Esports
Tim-tim tersebut juga ada yang merombak roster dan ada pula yang tetap percaya dengan komposisi roster dari MPL ID Season 6 lalu.