Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

21 Tim Terbaik PUBG Mobile Siap Bertanding di Nimo TV SEA Arena PUBGM 2020

Amalia Septiyani - Selasa, 22 Desember 2020 | 13:30
Nimo TV SEA Arena PUBGM 2020

Nimo TV SEA Arena PUBGM 2020

GridGames.ID - Menutup tahun 2020, Nimo TV menyelenggarakan turnamen PUBG Mobile bertajuk Nimo TV SEA Arena PUBGM 2020.

Turnamen tersebut hadir setelah penyelenggaraan Nimo TV SEA Qualifier dari masing-masing negara yang ikut serta, yakni Indonesia, Vietnam dan Thailand.

Nimo TV SEA Arena PUBGM 2020 akan mempertandingkan tim-tim terbaik PUBG Mobile dari tiga negara tersebut, di mana masing-masing negara akan diwakili oleh 7 tim terbaiknya.

Baca Juga: Universitas Sam Ratulangi Juarai PUBG Mobile Campus Championship 2020

Indonesia sendiri mengerahkan 7 tim yang terdiri dari 5 tim yang berhasil mendapat slot dan 2 tim lainnya dari invited team.

Kelima tim yang berhasil mendapat slot adalah RRQRyu, Alter Ego, XCN Gaming, Geek Fam ID, dan MORPH.

Sedangkan 2 tim lainnya sebagai invited team adalah Aura Esports dan Aerowolf Limax.

Baca Juga: PUBG akan Kedatangan Map Baru Haven di Update Season 10 Mendatang

Dari negara lain, ada Thailand, dengan nama-nama tim yang berhasil lolos ke Nimo TV SEA Arena PUBGM 2020, yaitu Faze Clan, MITH, Golden Cat, LYNX TH, Sharper, MYTH, dan Sucide Squade Gaming.

Sedangkan dari Vietnam, yaitu V Gaming, Pops Esports, Eagles Esports, BAT, Talent, Infinity IQ, dan Box Gaming.

“Nimo TV SEA Arena PUBGM 2020 bertujuan memberikan wadah untuk para pemain dalam menunjukkan kemampuannya, tidak hanya di negaranya sendiri tetapi juga dapat disaksikan oleh negara lain. Inilah kesempatan mereka untuk mengharumkan nama Indonesia dan mendapatkan pengalaman menarik. Diharapkan, semoga pertandingan persahabatan ini juga dapat mengembangkan ekosistem esports di Indonesia itu sendiri. Mari kita dukung tim Indonesia #IndoPride!” ucapVeronica, Local Manager Nimo TV Indonesia.

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x