Follow Us

Fnatic Akhirnya Umumkan Daftar Pro Player Untuk Tim VALORANT!

Teguh Wicaksana - Senin, 08 Februari 2021 | 14:35
Fnatic Esports akhirnya mengungkapkan daftar roster untuk divisi VALORANT.
Fnatic

Fnatic Esports akhirnya mengungkapkan daftar roster untuk divisi VALORANT.

GridGames.ID - Fnatic (FNC) akhirnya mengumumkan daftar roster pro-player mereka untuk divisi VALORANT, game besutan Riot Games, pada 3 Februari kemarin.

Pra player Eropa yang sukses bergabung dengan tim dengan latar warna hitam dan orange untuk membentuk roster VALORANT pertama di Fnatic adalah:

  • Jake 'Boaster' Howlett
  • Domagoj 'Doma' Fancev
  • James 'Mistic' Orfila
  • Muhammad 'Moe40' Hariff
  • Kostas 'tsack' Theodoropoulos
Baca Juga: Di-banned oleh Riot, NisaY Top Rank Valorant Mengajukan Protes Keras

Kelima pro-player tersebut sebelumnya berasal dari SUMN FC, tim yang pernah mencoba kompetisi PUBG Mobile tahun 2019.

SUMN FC sudah lima kali bertampil dalam ajang kometisi VALORANT dan berhasil meraih satu kali kemenangan dalam kancah turnamen baru VALORANT.

Dan daftar player tersebut menjadi pemain bebas paling dicari di Eropa sebelum bergabung dengan Fnatic.

Fnatic sendiri telah lama menaruh minat pada judul VALORANT besutan Riot Games karena prospek esports yang terbilang gemilang.

Patrik 'cArn' Sattermon, selaku Chief Gaming Officer Fnatik mengatakan sangat senang bisa bergabung dengan kompetisi VALORANT.

Ia juga mengatakan bergabung dengan kompetisi VALORANT dengan tim baru di atas, merupakan hal nomor satu yang diminta para fans sejak game diluncurkan.

"Kami telah meluangkan waktu untuk mengidentifikasi roster yang cocok dengan visi kami untuk bersaing memperbutkan gelar teratas di setiap turnamen yang kami ikuti" ungkapnya.

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest