GridGames.ID-Game RPG legendaris Final Fantasy 8 kini telah hadir di perangkat iOS dan Android.
Melansir dari The Verge, Square Enix resmi meluncurkan Final Fantasy 8 Remastereddi iOS dan Android pada 24 Maret lalu.
Square Enix juga memberikan program promo potongan harga selama 10 hari pada awal peluncuran Final Fantasy 8 Remastered.
Baca Juga: FF XI Mobile Buatan Square Enix dan Nexon Batal Rilis, Ini Alasannya!
Square Enix menawarkan Final Fantasy 8 dengan harga promo USD 17 atau sekitar Rp 245 ribu.
Harga promo ini akan berlangsung mulai 24 Maret hingga hingga 4 April 2021.
Setelah masa promo berakhir, akan berlaku harga normal yaitu USD 22 atau sekitar Rp 300 ribu.
Final Fantasy 8 pada awalnya dilucurkan untuk PlayStation pada tahun 1999.
Setelah itu, Final Fantasy 8 versi remasteredhadirdi konsol Xbox One, PS 4, dan Nintendo Switch dengan perbaikan grafis dan beberapa konten game lainnya pada tahun 2019.
Selain tersedia untuk perangkat konsol dan mobile, Final Fantasy 8 juga hadir di versi PC.
Gamer PC dapat mengunduh Final Fantasy 8 melalui Steam atau platform belanja game lainnya.