Follow Us

Respawn Entertainment Hukum Dua Pemain yang Lancarkan Serangan DDoS!

Martinus Aditama - Selasa, 30 Maret 2021 | 10:30
Musuh yang sedang knockout di Apex Legends
Gamespot.com

Musuh yang sedang knockout di Apex Legends

GridGames.ID - Developer game Respawn Entertainment memberi sanksi tegas kepada dua pemain Apex Legends karena keduanya terbukti melakukan serangan DDoS.

Sanksi tegas ini sendiri berupa pemblokiran permanen akun game Apex Legends dari kedua pemain tersebut.

Dengan adanya pemblokiran tersebut, keduanya tidak akan bisa lagi membuka dan memainkan akun Apex Legends miliknya.

Baca Juga: Apex Legends Mobile Kabarnya Akan Rilis Dipertengahan Tahun 2021!

Sebelumnya, kedua pemain ini diketahui melancarkan serangan DDoS di game online Apex Legends untuk platform Xbox.

Serangan tersebut mereka lakukan di mode rank match, agar rank atau peringkat mereka bisa meningkat secara drastis.

Lebih jelasnya, serangan DDoS ini dilakukan untuk mempermudah revive dan counter attack mereka ketika keduanya terkena knock dan terancam mati.

Baca Juga: Apex Legends Umumkan Playercard Badge BLM untuk Lawan Rasisme!

Dengan cara kerja dari DDoS itu sendiri, keduanya sering lolos dari kekalahan dan dapat menghindari kematian yang diakibatkan oleh serangan musuh ketika mereka sedang melakukan revive.

Lalu, bagaimana cara kerja dari serangan DDoS yang dilancarkan oleh kedua pemain ini?

Cara kerja dari serangan DDoS kedua pemain ini diketahui akan melumpuhkan server permainan dari lawan.

Source : Eurogamer

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest