Hero terfavorit para peserta MPL ID Season 7 yang pertama adalah Benedetta.
Tercatat, Benedetta dipilih oleh para peserta sebanyak 63 kali selama regular season.
Baca Juga: Sering Tersandung Masalah Hukum, Mungkinkah Mobile Legends Dibanned?
Benedetta juga memiliki rata-rata win rate yang cukup tinggi, yakni sebesar 55,56%.
Ada beberapa nama yang kerap menggunakan Benedetta, seperti Ferxiic dari EVOS, Alberttt dari RRQ, dan Bottle dari Genflix Aerowolf.
Yi Sun-Shin

Yi Sun-shin Mobile Legends
Lanjut ke urutan kedua yang dihuni oleh salah satu hero angkatan lama, yaitu Yi Sun-Shin.
Hero yang kerap kali disebut dengan nama YSS ini dipilih sebanyak 61 kali selama regular season.
Baca Juga: 5 Hero Ini Dapat Skin Bertema Lightborn Chevaliers di Mobile Legends
Rata-rata win rate yang dimiliki oleh YSS juga tak kalah tinggi dari Benedetta dengan 57,38%.
Beberapa nama pemain yang suka memakai YSS adalah Celiboy dari Alter Ego Esports dan SANZ dari ONIC Esports.