Meski begitu, Evos Legends masih harus menelan kekalahan pada menit ke-20 karena beberapa blunder yang dilakukan.
Baca Juga: Berhasil Comeback, Evos Legends Taklukan RRQ Hoshi 2-1 di MPL ID S7
Game 4
Game 4 berjalan dengan cukup singkat jika dibandingkan dengan game-game sebelumnya.
Evos Legends bermain agresif sejakmenit-menit awal dan mampu memperoleh 5 kill pada menit ke-5.
Di sisi lain, Bigetron Alpha sangat kewalahan menahan agresifitas serangan Evos Legends di segala lini.
Mereka dipaksa bermain bertahan dan hanya bisa melakukan farming di area jungle.
Pada mid game Bigetron Alpha sempat bangkit dengan memenangkan teamfight di area lord dan mendapatkan lord.
Namun, keunggulan Bigetron Alpha tak bertahan lama.
Pada menit ke-17 mereka membuat kesalahan fatalyang mengharuskan 3 pemain terbunuh.
Evos Legends langsung memanfaatkan momentum ini dengan melakukan straight push ke arah base dan berhasil memenangkan game ke-4 dengan skor tipis 18-17.