Follow Us

2 Pro Player Indonesia Ini Jadi yang Pertama Main di The International

Amalia Septiyani - Kamis, 10 Juni 2021 | 09:00
T1 Esports lolos ke The International 10
Twitter T1

T1 Esports lolos ke The International 10

GridGames.ID - Tagar #IndoPride banyak berlalu lalang di Twitter pada 9 Juni 2021 malam kemarin.

Bahkan #IndoPride menjadi salah satu Trending di sosial media berlogo burung berwarna biru tersebut.

Usut punya usut, ternyata tagar ini ramai berkat Xepher dan Whitemon menjadi dua pro player Dota 2 asal Indonesia pertama yang bakal main di The International 10.

Baca Juga: Inilah 5 Kandidat Juara The International 10 Dota 2, Mana Jagoanmu?

Xepher dan Whitemon sendiri merupakan pro player Dota 2 yang tergabung dalam tim T1 Esports.

Mereka dipastikan lolos dan akan bertanding di The International 10 setelah memenangkan pertandingan melawan Team Aster kemarin (9/6).

Tim yang beranggotakan 23Savage, Karl, Kuku, Xepher dan Whitemon ini berada di posisi ke-4 turnamen WePlay Esports - AniMajor.

Baca Juga: Dendi dan Xepher Cabut Dari TNC Tigers Dota 2, Penggemar Kecewa

T1 sendiri telah mengantongi 970 poin dan berada satu peringkat di atas Team Secret.

Sementara itu, Evil Geniuses, Virtus pro dan Invictus Gaming menjadi tiga tim teratas di klasemen.

Kedua pro player Dota 2 asal Indonesia ini diketahui memiliki posisi sebagai support, di mana Xepher di posisi 4 dan Whitemon di posisi 5.

Editor : Amalia Septiyani

Baca Lainnya

Latest