Dari segi rata-rata KDA-nya, Wise juga mempunya catatan yang terbilang cukup impresif dengan 5,68 KDA.
Ferxiic (EVOS Legends)
Wakil Indonesia menyumbang satu nama dalam daftar pemain dengan kill terbanyak di MSC 2021.
Siapa lagi kalau bukan Jungler andalan EVOS Legends, Ferxiic atau biasa dijuluki Bayi Macan.
Walau EVOS tak menjadi juara, Ferxiic tetap bermain impresif dengan catatan 87 kill.
Baca Juga: Mobile Legends Rilis Hero Marksman Natan, Bakal Jadi META Baru?
Namun sayang rata-rata KDA yang diperoleh tak seimpresif para pemain lain.
Ferxiic hanya menorehkan 3,61 KDA, angka yang terbilang kecil jika dibandingkan dengan nama-nama sebelumnya.
Oheb (Blacklist International)
Di urutan terakhir, Blacklis International kembali menyumbang nama lewat Oheb.
Pemain yang berperan sebagai offlaner itu mampu menorehkan total 77 kill.