Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

UniPin Ladies Series MLBB 2021 Jadi Standar Turnamen Esports Perempuan

Teguh Wicaksana - Jumat, 25 Juni 2021 | 18:45
Babak playoff UniPin Ladies Series MLBB 2021 resmi digelar
UniPin

Babak playoff UniPin Ladies Series MLBB 2021 resmi digelar

GridGames.ID -Kompetisi UniPin Ladies Series MLBB 2021 resmi memasuki babak playoff pada hari Jumat (25/6).

Kompetisi tersebut dijadwalkan bakal berlangsung dan ditutup dengan babak Grand Final pada hari Minggu (27/6).

Selama tiga hari, enam tim eSports yang diisi perempuan ini bakal all-out menunjukkan gameplay terbaik mereka di babak playoff.

Baca Juga:UniPin Kolaborasi Dengan ESMOD, Gabungkan Fashion Dengan Game!

Tim yang berhasil lolos ke babak playoff yaitu Belletron Era, EVOS Lynx, RRQ Mika, MBR Delphyne, Morph Akasha, dan Luna Nera Esports.

Ke-6 tim tersebut bakal bersaing memperebutkan total hadiah senilai Rp 100 juta.

UniPin Ladies Series MLBB 2021
UniPin

UniPin Ladies Series MLBB 2021

Baca Juga:Bertahan Dalam Pandemi, UniPin Ajak Mahasiswa Intip Industri Esports

Setelah berjalan selama tiga minggu untuk babak regular season, babak playoff bakal menjadi tempat pembuktian sang pemenang.

Dengan sistem upper dan lower bracket, empat tim terbawah di klasemen bakal membuka pertandingan.

Tim mana pun yang menang bakal berhadapan langsung dengan salah satu dari dua pemimpin klasemen babak playoff yaitu Belletron Era dan EVOS Lynx.

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x