Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tencent Basmi 3,8 Juta Akun Cheater PUBG Mobile Pekan Lalu, Makin Aman

Gama Prabowo - Senin, 28 Juni 2021 | 16:30
Profect Ban Pan PUBG Mobile
PUBG Mobile

Profect Ban Pan PUBG Mobile

GridGames.ID -Tencent terus menggencarkan pembasmian akun cheater di game PUBG Mobile demi kenyamanan pemain dan keamanan platform.

Kali ini, Tencent berhasil membasmi 3,8 juta akun cheater PUBG Mobile hanya dalam tempo waktu 1 minggu.

Dalam pengumumannya di akun Twitter resmi @PUBGMOBILE, Tencent mulai membasmi akun cheater sejak 18 Juni hingga 24 Juni 2021.

Project Ban Pan Minggu Ketiga Bulan Juni
PUBG Mobile

Project Ban Pan Minggu Ketiga Bulan Juni

Baca Juga: Tencent Ringkus Pembuat Cheat PUBG Mobile yang Untung Ratusan Miliar

Upaya pembasmian cheater PUBG Mobile yang dilakukan oleh tim keamanan Tencent disebut dengan Project: Pan Ban.

Project: Pan Ban telah berlangsung mulai dari awal tahun 2020 lalu.

Dalam proyek pembasmian cheater ini, Tencent telah berhasil membanned puluhan juta akun cheater, baik cheater pemula maupun cheater kelas kakap.

Penasaran dengan statistik pembasmian akun cheater di Project: Pan Ban bulan Juni ini? Simak penjelasan di halaman berikutnya.

Berdasarkan data yang dibagikan oleh PUBG Mobile 27 Juni lalu, Tencent berhasil membanned 3.884.690 akun cheater PUBG Mobile.

Terdapat 6 jenis cheat yang berhasil dibanned oleh PUBG Mobile yaitu:

  • Cheat modifiasi model karakter
  • Speed Hacks
  • Modifikasi damage area
  • Cheat Auto-Aim
  • Cheat tembus pandang (X-Ray Vision)
  • Cheat kategari 'lainnya'
Dari keenam jenis cheat di atas, akun cheater yang melakukan modifikasi model karakter menjadi yang paling banyak dibasmi oleh Tencent.

Untuk gambaran data yang lebih jelas dan lengkap, simak gambar berikut.

Persentase cheat yang berhasil dibanned dari total 3,8 juta akun cheater
PUBG Mobile

Persentase cheat yang berhasil dibanned dari total 3,8 juta akun cheater

Baca Juga: Berkolaborasi dengan TESLA, PUBG Mobile Berikan Outfit Permanen Gratis

Data dari PUBG Mobile juga mengungkapkan bahwa akun cheater ditemukan di semua tier, mulai dari Bronze hingga Conqueror.

Menariknya,jumlah akun cheater yang berhasil dibasmi Tencent paling banyak berasal dari tier Crown.

Akun cheater tier Crown berjumlah 27% dari keseluruhan akun cheater PUBG Mobile yang berhasil dibasmi Tencent minggu lalu.

Kemudian ada tier diamond yang menyumbang 25% dari keseluruhan akun cheater PUBG Mobile yang dibanned minggu lalu.

Persentase cheater dari tier
PUBG Mobile

Persentase cheater dari tier

Banyaknya cheater di tier menengah bisa jadi disebabkan oleh karakteristik pemain yang berambisi untuk menembus tier atas (Ace dan Conqueror) dengan cara-cara haram.

Pemain di tier Crown dan Diamond biasanya memiliki skill yang pas-pasan dan cenderung memiliki keinginan yang kuat untuk bermain barbar dan memenangkan pertandingan dengan banyak kill tanpa mempertimbangkan strategi yang pas.

Bagaimana pendapat kalian tentang pembasmian akun cheater PUBG Mobile ini?

Bagikan pendapat kalian di kolom komentar ya! (*)

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x