Follow Us

Nvidia Akan Hadirkan Teknologi DLSS dan Reflex di Battlefield 2042

Gama Prabowo - Kamis, 01 Juli 2021 | 17:05
Poster game Battlefield 2042
EA DICE

Poster game Battlefield 2042

GridGames.ID - Kehadiran Battlefield 2042 nampaknya sangat disambut oleh produsen teknologi gaming seperti Nvidia.

30 Juni lalu, Nvidia mengumumkan bahwa mereka akan menghadirkan teknologi DLSS (Deep Learning Super Sampling) dan Reflex di Battlefield 2042 versi PC.

Kehadiran teknologi Nvidia DLSS dan Reflex di Battlefield 2042 akan memberikan frame rates yang lebih baik dan mengurangi latensi.

Dengan begitu pengalaman bermain di game Battlefield 2042 akan lebih maksimal.

Baca Juga: Inilah Tampilan 7 Map Battlefield 2042, Penuh Wilayah Ekstrem!

Nvidia DLSS merupakan teknologi supersampling yang memungkinkan gamer untuk mendapatkan performa yang lebih optimal tanpa harus mengorbankan kualitas gambar.

Secara konsep kerja, DLSS akan menjalankan game pada resolusi yang lebih rendah daripada aslinya, misal merender pada 1080p saat monitor kita 4K.

Namun, setelah itu DLSS akan kembali meningkatkan resolusi gambar ke resolusi asli menggunakan algoritma teknologi tersebut.

Singkatnya, teknologi ini dapat meningkatkan frame rates tanpa mengurangi kualitas gambar dalam game.

Perlu diperhatikan, teknologi DLSS hanya tersedia di GPU Nvidia RTX saja.

Detail Penerapan Teknologi DLSS
Nvidia

Detail Penerapan Teknologi DLSS

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular