GridGames.ID -Kompetisi bergengsi dan digelar untuk sebuah acara amal atau charity yang bertajuk PUBG Mobile World Invitational 2021: East, telah usai.
Valdus Esports dinyatakan sebagai pemenang setelah berhasil mengumpulkan poin terbanyak selama empat hari kompetisi berlangsung.
Tim asal Thailand tersebut, berhasil mengumpulkan 4 total WWCD denganperolehan 287 total poin.
Mereka juga berhasil membawa pulang uang hadiah senilai Rp 3,6 miliar.
Nggak hanya itu, Valdus Esports juga berhasil mendonasikan Rp 6,4 miliar untuk International Medical Corps.
Baca Juga: PUBG Mobile World Invitational (PMWI) 2021 Diumumkan, Hadiahnya 43M!
Kompetisi yang digelar oleh PUBG Corporation dan menggandeng Gamers Without Borders tersebut, mempertandingkan tim terbaik dari wilayah SEA, South Asia, Korea, Jepang, Russia, dan Middle East.
Kompetisi tersebut menyediakan hadiah total senilai Rp 43 miliar yang dibagi untuk dua grup atau region kompetisi, region Eastern dan Western.
PMWI 2021: East digelar sejak tanggal 22 Juli - 25 Juli dan diikuti oleh 16 tim terbaik yang berpartisipasi dari wilayah Asia.
Berjalan selama empat hari, PMWI 2021: East mempertandingkan 20 round, jadi setiap harinya ada 5 round atau match yang digelar.