Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Live Streaming :Jadwal Babak Regular Season MPL ID Season 8 Week 1

Amalia Septiyani - Jumat, 13 Agustus 2021 | 09:00
Roster kedelapan tim yang bertanding di MPL ID Season 8
Instagram/mpl.id.official

Roster kedelapan tim yang bertanding di MPL ID Season 8

Babak Regular Season MPL ID Season 8 dibuka dengan pertandingan antara Rebellion Genflix vs Bigetron Alpha, runner up season lalu.

Ini merupakan warna baru dengan hadirnya tim teranyar, Rebellion Genflix, yang pada season ini bertanding di MPL Indonesia.

Nggak cuma itu, mereka juga bakal berhadapan dengan sang Landak Kuning, ONIC Esports, di minggu pertamanya.

Baca Juga:Mengusung Tema 'Era Baru', MPL Indonesia Season 8 Siap Digelar!

Selain itu, terdapat pertandingan yang bakal memanas antara EVOS Legends yang berhadapan dengan Bigetron Alpha seperti season lalu.

Dilanjutkan dengan EVOS Legends yang akan melawan AURAFIRE pada hari ketiga di minggu pertama.

Sedangkan GEEK FAM pada match di minggu pertamanya akan bertemu RRQ Hoshi dan Alter Ego.

Sebagai match penutup di minggu pertama, kamu akan disuguhkan dengan pertandingan antara Alter Ego vs RRQ Hoshi.

Baca Juga: 4 Syarat Utama Tim Esports untuk Masuk ke MPL, Tertarik Mencoba?

Turnamen Mobile Legends bertaraf nasional ini bakal dibuka dengan babak Regular Season mulai 13 Agustus hingga 3 Oktober mendatang.

Babak Playoffs yang menjadi puncak dari MPL ID Season 8 ini, akan digelar pada 8 hingga 10 Oktober.

Di regular season, 8 tim akan bertanding dengan format double round robin Best-Of-Three (BO3).

Editor : Grid Games

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

slide 4 to 6 of 17
Grid Games Play

Latest

Popular

Tag Popular

x